Di Depan Kapolri, Wakil Ketua Komisi III DPR 'Sentil' Mewahnya Gaya Pejabat Polri Daerah

Di Depan Kapolri, Wakil Ketua Komisi III DPR 'Sentil' Mewahnya Gaya Pejabat Polri Daerah

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Adies Kadir.-Jaka/nvl-dpr.go.id

JAKARTA, FIN.CO.ID - Wakil Ketua Komisi III DPR RI Adies Kadir 'sentil' mewahnya gaya pejabat Polri daerah di depan Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo.

Hal ini terjadi pada pertemuan Komisi III DPR RI dengan Kapolri dalam Rapat Dengar Pendapat (DRP) di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 24 Agustus 2022.

Adies Kadir mengatakan bahwa para pejabat Polri di daerah setingkat direktur maupun Kapolres, gaya hidupnya bak raja kecil.

Tak hanya itu, Adies Kadir menambahkan bahwa ketika anggota DPR RI menelepon ataupun mengirimi pesan lewat WhatsApp tidak direspons.

(BACA JUGA:Di hadapan Anggota DPR, Kapolri Sebut Ada Tersangka Pembunuhan Brigadir J Coba Melarikan Diri)

"Tapi kalau kita lihat di bawah, tingkat Dir, Kapolres sudah seperti raja-raja kecil di daerah, kadang-kadang kita anggota Komisi III telepon saja tak diangkat, WA tak dibalas," jelas Adies Kadir.

"Perilaku-perilaku seperti ini sudah memperlihatkan bahwa barusan jadi Kapolres sudah susah sekali. Perilakunya sudah luar biasa seperti raja di daerah," sambungnya.

Wakil Ketua Umum Partai Golkar itu bilang bahwa saat ini tingkat kepercayaan masyarakat terhadap Polri menurun sampai di bawah 50 persen.

Hal tersebut tak lepas, lanjut Adies Kadir, dari gaya hidup yang begitu mewah dari para pejabat Polri daerah tadi.

(BACA JUGA:DPR RI Minta Kapolri Perlihatkan Ferdy Sambo ke Publik)

"Ternyata selain kasus kasus Brigadir J dan Sambo tersebut, ternyata penurunan ini juga disebabkan oleh prilaku dan juga gaya hidup daripada teman-teman Polri di tingkat bawah," tutur Adies Kadir.

Selain itu Adies Kadir juga membeberkan gaya hidup mewah segelintir anggota Polri beserta istrinya yang dirasa berlebihan.

Menurut Adies Kadir, segelintir anggota Polri ini kerap menghisap cerutu, minum wine, serta punya mobil yang mewah.

"Kita juga lihat gaya hidup mereka, sudah mulai pakai cerutu, pasti ada cerutu, sudah mulai pakai wine, mobilnya juga sudah mewah-mewah," beber Adies.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: