Pil KB Jenis Ini Bisa Minimalisir Risiko Kegemukan dan Masalah Jerawat

Pil KB Jenis Ini Bisa Minimalisir Risiko Kegemukan dan Masalah Jerawat

Pil KB, Image oleh Gabriela Sanda dariPixabay--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Minum pil kB memang bisa menyebabkan bertambahnya berat badan seseorang, dalam hal ini kaum wanita yang meminumnya.

Namun bagi mereka yang takut akan masalah berat badan akibat konsumsi pil KB, dapat mencegah terjadinya bertambahnya berat badan.

Menurut ahli, via Alodokter, Anda bisa meminimilkan risiko berat badan bertambah dengan memilih jenis pil KB tertentu.

(BACA JUGA:Efek Samping Pil KB Gak Cuma Sakit Kepala, ini Daftarnya Menurut Dokter)

Ya, dengan memilih pil KB yang mengandung Drospirenon di dalamnya, risiko berat badan naik akibat minum pil KB bisa diminimalisir sebisa mungkin.

Efek itu ada kaitannya dengan sifat anti-mineralkortikoid, yang ditawarkan oleh jenis pil KB dengan kandungan Drospirenon.

Tidak hanya bisa menurunkan risiko gemuk, pil KB yang mengandung Drospirenon juga bisa membantu mencegah masalah jerawat, yang juga kerap dikeluhkan Kaum Hawa.

Manfaat itu terkait dengan sifat anti-androgenik yang dimilik oleh Drospirenon tadi.

Meski begitu, Anda juga dianjurkan untuk menggunakan produk perawatan kulit untuk menjaga kebersihannya. Hindari juga produk yang menyebabkan penyumbatan pori-pori kulit.
 
Pendapat Lain soal Pil KB Sebabkan Kegemukan

Bagi mereka yang meyakininya, menggunakan Pil KB sebagai alat kontrasepsi mungkin terdengar menakutkan, terlebih mereka yang punya masalah dengan berat badan.

Namun pertanyaannya, benarkah pendapat itu? Well, menurut ahli, pendapat yang demikian adalah tidaklah sepenuhnya benar.

“Banyak studi yang sudah mempelajari topik ini, dan tidak ada kaitan yang signifikan antara kenaikan berat badan dengan Pil KB,’ kata Tiffany Woodus, MD, seperti dikutip FIN dari Women’s Health Mag.

 Menurut pendiri Woodus Obstetrics & Gynecology itu, bertambahnya berat badan, itu pun dalam jumlah yang sangat sedikit dan hanya terjadi di awal penggunaan Pil KB.

Hal ini menurut dokter Woodus, disebabkan oleh retensi air sebagai respon hormon tubuh terhadap konsumi Pil KB.

Namun pada akhirnya, lanjut dia, tubuh akan melakukan penyesuaian, dan masalah  retensi air yang disebut di atas, akan berlalu dengan sendirinya.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Makruf

Tentang Penulis

Sumber: