Viral! Abah Lala Nangis Lagu Ciptaannya 'Ojo Dibandingke' Dinyanyikan Farel Prayoga di Depan Jokowi

Viral! Abah Lala Nangis Lagu Ciptaannya 'Ojo Dibandingke' Dinyanyikan Farel Prayoga di Depan Jokowi

Viral Abah Lala pencipta lagu Ojo Dibandingke.-Screenshot TikTok/abahlalareal-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Viralnya Abah Lala terlihat nangis lagu ciptaannya 'Ojo Dibandingke' dinyanyikan Farel Prayoga di depan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Lagu Ojo Dibandingke menjadi buah bibir masyarakat usai dinyanyikan oleh penyanyi cilik Farel Prayoga di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu, 17 Agustus 2022.

Farel Prayoga menyanyikan lagu Ojo Dibandingke di sela-sela perayaan HUT ke-77 Republik Indonesia.

Suasana kian pecah saat Presiden Jokowi kagum dan senang serta Ibu Negera Iriana ikut bergoyang bersama di dekat Farel Prayoga. 

(BACA JUGA:Di-bully Gegara Pakai BBM Bersubsidi, Musni Umar: Wajar Gaji Rektor Tidak Besar)

Meski demikian ternyata ada sesuatu yang viral di media sosial tepatnya TikTok terhadap ramainya perbincangan lagu Ojo Dibandingke.

Sebab sang pencipta lagu Ojo Dibandingke, yakni Abah Lala kedapatan menangis terharu saat menyaksikan momen Farel Prayoga nyanyi di hadapan Jokowi.

Berdasarkan akun TikTok @abahlalareal, Abah Lala kedapatan tengah berada di dalam sebuah mobil melakukan perjalanan.

Sambil menyaksikan Farel Prayoga beraksi, tak lama Abah Lala kedapatan menangis dan pundaknya ditepuk-tepuk oleh seorang rekan.

(BACA JUGA:Farel Prayoga Nyanyikan )

Tak lama berselang, Abah Lala menyampaikan rasa terima kasihnya pada tuhan atas lagu ciptaannya bisa menghibur semua masyarakat.

"Alhamdulillah puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena lagu saya yang berjudul Ojo Dibanding-bandingke dinyanyikan di Istana Negara," kata Abah Lala.

"Spesial di Hari Kemerdekaan Republik Indonesia disaksikan banyak warga Indonesia dan mungkin dari mana saja," sambungnya.


Viral Abah Lala pencipta lagu Ojo Dibandingke.-Screenshot TikTok/abahlalareal-

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: