Mabes TNI Segera Punya DenMart, e-commerce Berbasis Aplikasi

Mabes TNI Segera Punya DenMart, e-commerce Berbasis Aplikasi

Penandatanganan MOU pendirian DenMart di Mabes TNI.--

JAKARTA, FIN.CO.ID -- Mabes TNI akan memulai ikhtiar mensejahterakan prajurit lewat pendekatan teknologi digital, dengan membangun platform e-commerce berbasis aplikasi yang mereka namai DenMart.

Terobosan baru yang dilakukan jajaran Mabes TNI hasil ini hasil kolaborasi dengan PT Janaka Indonesia Grup. Penandatanganan kerjasamanya sendiri sudah berlangsung pada bulan April lalu.

(BACA JUGA:KPK Tetapkan 3 Tersangka Dugaan Suap Restitusi Pajak Tol Solo Kertosono)

Penandatanganan saat itu dihadiri oleh kedua belah pihak, perwakilan Mabes TNI Dandenma Mabes TNI saat itu, Brigjen TNI Marinir, Oni Junianto beserta Ketua Koperasi Makmur Sejahtera Jaya Kapten Cba Yadi Mulyadi. 

Sementara dari pihak PT Usaha Janaka Indonesia Grup sebagai counterpart, hadir lengkap jajaran Partono ST (CEO PT Janaka indonesia Grup), Rino Lande (Komisaris Utama), Gerhan Razak (Direktur Marketing), Dony Madya (Direktur Utama Janaka Teknologi Indonesia).

DenMart nantinya akan didesain sebagai usaha komersial di bidang retail, menawarkan banyak produk konsumsi juga jasa. 

Sebut saja kebutuhan dasar yang dibutuhkan prajurit yang tersebar di seluruh pelosok tanah air, diantaranya sembako, pernak pernik prajurit, seragam TNI dan lain lain. 

(BACA JUGA:KPK Ungkap Kode 'Apelnya Kroak' dalam Suap Restitusi Pajak Proyek Tol Solo Kertosono, Apa Artinya?)

Jasa layanan yang bisa diakses di DenMart antara lain token listrik, pulsa hingga pinjaman untuk anggota koperasi.

Rino Lande, Komisaris Utama Janaka Teknologi Indonesia, yang menginisiasi dan mengusulkan ide dalam melahirkan aplikasi DenMart ini mengungkap pentingnya Mabes TNI memanfaatkan kemajuan dan peluang pasar e-commerce yang berkembang pesat di Indonesia.

"Kita berpikir era digital dan di Mabes TNI ada koperasi tapi dikelola secara manual, nah idÄ™ membuat e-commerce untuk koperasi itu untuk menyediakan kebutuhan sehari-hari, dan kebetulan Dandenma menilai sistem ini dibutuhkan, karena prajurit tidak semua ada di mabes tapi ada juga di luar. Konsepnya nanti koperasi akan menjual barang-barang murah dan mereka bisa membeli dari rumah," ujar Rino Lande.

E-commerce berbasis aplikasi DenMart nantinya tak hanya berbentuk aplikasi saja di lingkungan Mabes TNI dan Markar Kodam nanti akan disediakan layanan toko yang akan memudahkan prajurit mencari barang kebutuhan. 

(BACA JUGA:7 Kejanggalan Kematian Brigadir J yang Harus Diungkap, Termasuk Luka Tembus Dari Kepala Belakang ke Hidung)

“Kita juga akan Kembangan toko Denmart di setiap markas-markas TNI seperti di Mabes TNI dan Markas Kodam,” jelas Rino.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sigit Nugroho

Tentang Penulis

Sumber: