Suzuki Brezza Si Calon 'Pembunuh' Raize Mulai Dipasarkan di India, Harga Murah Pakai Sunroof

Suzuki Brezza Si Calon 'Pembunuh' Raize Mulai Dipasarkan di India, Harga Murah Pakai Sunroof

Suzuki Brezza (Ist)--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Suzuki mulai memasarkan produk baru mereka di India, yaitu Suzuki Brezza. Pada generasi pertama yang dijual di India sejak 2016 silam, mobil ini dipasarkan dengan nama Suzuki Vitara Brezza. 

Mobil ini memiliki panjang 3.995 mm dan lebar 1.790 mm. Di negeri Vrindavan, Suzuki Brezza adalah rival Kia Sonet dan Nissan Magnite. Artinya, Suzuki Brezza adalah mobil sekelas Toyota Raize dan Daihatsu Rocky.

(BACA JUGA:Daftar 20 Mobil Terlaris di Indonesia Bulan Mei 2022, Honda Brio Juara)

(BACA JUGA:Toyota Innova Hybrid Produksi Dalam Negeri Segera Meluncur, Untuk Pesaing Ertiga Hybrid?)

Selain ubahan eksterior dan interior menyeluruh, Suzuki Brezza kini dilengkapi fitur menarik seperti sunroof, paddle shift, ambient light head unit 9 inci SmartPlay Pro+ dengan Suzuki Connect, voice command dan smartphone connectivity, kamera 360, wireless charging, premium audio Arkamys, head-up display, AC belakang hingga 6 airbag.

Brezza menggunakan mesin baru 1.500 cc Smart Hybrid berkode K15C, dengan transmisi 5-speed manual atau 6-speed automatic.

Mobil ini diklaim sangat irit, karena konsumsi BBM disebut bisa mencapai 20,15 km/liter.

(BACA JUGA:Suzuki Ertiga Hybrid: Harga Dibawah Xpander dan Veloz Tapi Punya Fitur Cruise Control)

(BACA JUGA:Cari Mobil Sedan 'Second' Harga Rp50 Jutaan? Cek Disini Daftarnya)

Suzuki Brezza di India dibanderol dengan harga Rp 150-263 jutaan (off-the-road). Bisa jadi, ini adalah produk SUV selanjutnya yang akan dibawa Suzuki di Indonesia. 

Kapan ya kira-kira Suzuki Brezza dipasarkan di Indonesia?

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sigit Nugroho

Tentang Penulis

Sumber: