Nasional . 03/01/2025, 13:19 WIB

Mantan Dirjen Imigrasi Ronny Sompie Diperiksa KPK dalam Kasus Hasto dan Harun Masiku

Penulis : Mihardi
Editor : Mihardi

fin.co.id - Mantan Direktur Jenderal (Dirjen) Imigrasi Ronny Sompie mendatangi Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk diperiksa sebagai saksi kasus dugaan korupsi Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan buronan Harun Masiku, Jumat 3 Januari 2025.

Berdasarkan pantauan Disway Group, Ronny tiba di Gedung Merah Putih KPK pukul 09.56 WIB dan didampingi kuasa hukumnya

"Nanti.. setelah (pemeriksaan). Nanti ya," kata Ronny kepada wartawan yang ditemuinya di lokasi.

Diketahui, Ronny berstatus sebagai saksi dalam kasus ini. Dalam hal ini, Juru Bicara KPK, Tessa Mahardhika belum buka suara soal informasi yang mau diulik dari keterangan Ronnie.

Sekadar informasi, Ronnie merupakan orang yang dicopot mantan Menkumham Yasonna H Laoly usai Harun menjadi tersangka.

Keputusan itu diambil buntut dari tersangka kasus suap PAW anggota DPR itu masuk ke Indonesia pada Januari 2020.

KPK memperbarui poster pencarian Harun. Empat foto terbaru dia dipublikasikan ke publik.

KPK menyita mobil Harun yang terparkir selama dua tahun di sebuah apartemen di Jakarta. Kendaraan itu ditemukan pada Juni 2024.

KPK telah mengembangkan kasus ini dengan menetapkan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan Advokat sekaligus kader PDIP Donny Tri Istiqomah sebagai tersangka dalam kasus ini.

Kedua tersangka tersebut diduga terlibat dalam proses suap kepada mantan Komisioner KPU Wahyu Setiawan.

Hasto turut dijerat dengan pasal perintangan penyidikan. Ia diduga melakukan sejumlah cara untuk membuat perkara tidak selesai, salah satunya meminta Harun merusak ponselnya dan kabur setelah operasi tangkap tangan (OTT) digelar.

KPK juga sudah mencekal Hasto supaya tidak bisa bepergian ke luar negeri.

Penyidik juga menerbitkan larangan bepergian ke luar negeri untuk mantan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna H Laoly.

(Ayu)

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com