fin.co.id - Penyidik Reskrim Polresta Tangerang mengidentifikasi terduga pelaku penembakan terhadap bos rental mobil di Rest Area KM 45 Tol Tangerang-Merak arah Jakarta. Polisi telah memeriksa CCTV dan mengidentifikasi terduga pelaku.
"Diduga pelaku empat orang berdasarkan hasil cek CCTV penyidik," kata Kasi Humas Polresta Tangerang, Ipda Purbawa kepada Disway Group, Kamis 2 Januari 2025.
Dia mengatakan, korban yang tewas ditembak pelaku merupakan bos rental mobil. Sedangkan yang menembak, dia menduga merupakan penyewa mobil dari bos rental tersebut.
"Jadi sudah konfirmasi lagi yang ditembak itu adalah pemilik kendaraan rental. Pelaku kemungkinan masih diduga adalah sih penyewa kendaraan rental," ujarnya.
Sekadar diketahui, kasus penembakan ini terjadi di Indomaret Rest Area KM 45 Tol Tangerang-Merak arah Jakarta, Kamis 2 Januari 2025, pukul 04.30 WIB. Polisi juga sudah melakukan olah TKP dan memeriksa CCTV di lokasi.
"Kami terus melakukan serangkaian penyelidikan secara komperhensif. Motifnya masih kita telusuri dan kami berkomitmen untuk segera menangkap pelaku," bebernya.
Sementara Kasatreskrim Polresta Tangerang, Kompol Arief Nazarudin Yusuf mengatakan berdasarkan keterangan saksi AM, yang menyatakan bahwa kejadian ini bermula dari dugaan penyalahgunaan mobil rental milik keluarganya. Dituturkannya, pelaku diduga menggunakan GPS untuk memutuskan jejak kendaraan di Pandeglang.
Baca Juga
"Kemudian usai melacak dan mengejar, saksi menemukan mobil Brio warna oranye milik keluarganya di depan Indomaret Rest Area KM 45," katanya kepada wartawan, Kamis 2 Januari 2025.
(Raf)