fin.co.id - Seorang pria berinisial RL di Gondangdia, Jakarta Pusat, menjadi korban pembegalan. RL terpaksa kehilangan handphone senilai puluhan juta rupiah.
"Akibatnya, korban mengalami kerugian hingga Rp20 juta. Kasus tersebut ditangani Polsek Menteng," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Sabtu 28 Desember 2024.
Ade mengatakan, saat itu korban tengah berjalan di sekitar Gondangdia pada Jumat 27 Desember 2024 pagi. Kemudian, sambungnya, secara tiba-tiba pelaku mengambil hp yang dipegang korban.
"Terjadi curas alias begal di depan Gedung Sinarmas, JL MH Thamrin Kelurahan Gondangdia, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat. Pada hari Jumat, tanggal 27 Desember 2024 pukul 05.45 WIB," katanya.
Sementara untuk terduga pelaku masih dalam proses penyelidikan oleh penyidik. Diungkapkannya, kejadian bermula saat korban tengah berjalan kaki ke arah Sarinah.
"Awal kejadian korban keluar menginap di Hotel Pullman dengan berjalan kaki ke arah Sarinah, pada saat berjalan tiba-tiba dari arah belakang kiri korban datang pelaku dengan mengendarai sepeda motor berboncengan langsung mengambil handphone korban yang sedang dipegang dengan menggunakan tangan kanan," terangnya.
Dijelaskannya, pelaku langsung kabur membawa ponsel milik korban.
Baca Juga
"Para pelaku yang berjumlah dua orang selanjutnya kabur dengan melawan arah dan belok di Jalan Sunda Menteng Jakarta Pusat," katanya.
(Raf)