Sport . 25/12/2024, 12:13 WIB
fin.co.id - Timnas Bahrain menunjukkan taringnya dengan kemenangan 3-2 atas Arab Saudi dalam laga perdana Grup B Piala Teluk 2024, Minggu (22/12/2024).
Kemenangan ini menjadi sinyal peringatan bagi calon lawan mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pelatih Bahrain, Dragan Talajic, mengakui bahwa Arab Saudi, yang dikenal sebagai salah satu kekuatan besar Asia, memberikan perlawanan sengit, terutama di menit-menit awal pertandingan.
"Arab Saudi adalah tim besar, dan saya mengucapkan selamat kepada mereka atas cara mereka menekan kami selama enam hingga 10 menit. Itu sungguh luar biasa," ujar Talajic kepada media Bahrain GDN Online.
Namun, Bahrain berhasil mengatasi tekanan tersebut dan meraih kemenangan. Talajic menegaskan bahwa kemenangan ini merupakan bukti kesiapan timnya menghadapi tantangan di masa depan, termasuk di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Bahrain berada di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia bersama Arab Saudi, Jepang, Australia, dan Indonesia.
Mereka telah menunjukkan kekuatan mereka dengan hasil imbang 0-0 melawan Arab Saudi pada Oktober lalu, sebelum akhirnya mengalahkan tim yang sama di Piala Teluk 2024.
Talajic menegaskan bahwa Bahrain siap menghadapi tim-tim besar seperti Jepang dan Australia.
"Ini adalah pertandingan sulit, tetapi ini selalu menjadi takdir saya untuk memainkan pertandingan besar seperti melawan Australia, Jepang, dan Arab Saudi," katanya penuh percaya diri.
Jadwal Pertandingan Bahrain:
1. Jepang (20 Maret 2025)
Bahrain akan menghadapi Jepang di Saitama Stadium 2002. Laga ini menjadi tantangan berat, mengingat Jepang merupakan salah satu tim terkuat di Asia.
2. Indonesia (25 Maret 2025)
Bahrain dijadwalkan melawan Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. Meskipun sempat meminta laga ini digelar di tempat netral, permintaan tersebut ditolak oleh PSSI.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com