8 Juta Tiket Pesawat Habis Terjual Jelang Libur Nataru

fin.co.id - 19/12/2024, 06:09 WIB

8 Juta Tiket Pesawat Habis Terjual Jelang Libur Nataru

Ilustrasi mudik Lebaran 2022 menggunakan pesawat.

fin.co.id - Plt. Direktur Jenderal Perhubungan Udara, Lukman F. Laisa, menyampaikan bahwa sektor transportasi udara telah mempersiapkan sejumlah langkah strategis guna mendukung operasional selama periode angkutan Nataru

Hal ini disampaikannya ketika pembukaan Posko Angkutan Natal dan Tahun Baru 2024/2025.

Dalam libur Nataru ini, Lukman mengungkapkan ada kenaikan jumlah penumpang sekitar 5 persen atau mencapai 4,6 juta dibandingkan tahun sebelumnya.

"Kami memproyeksikan jumlah penumpang pesawat selama periode angkutan Nataru 2024/2025 akan mencapai sekitar 4,6 juta orang, meningkat 5 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu," kata Lukman kepada wartawan pada Rabu, 18 Desember 2024.

Adapun, kata Lukman, Angka ini menunjukkan tingginya minat masyarakat untuk menggunakan transportasi udara sebagai pilihan utama saat libur akhir tahun. 

"Untuk mengantisipasi lonjakan penumpang ini, kami telah melakukan berbagai upaya peningkatan layanan dan fasilitas di bandara-bandara," sambungnya.

Hingga saat ini, Lukman menjelaskan bahwa 34 persen dari total 8 juta kursi pada masa angkutan Nataru 2024-2025 telah terjual.

Hal ini menandakan tingginya antusiasme masyarakat untuk bepergian selama musim liburan ini. 

Adapun, destinasi favorit penerbangan domestik antara lain: Denpasar, Surabaya, Medan, dan Yogyakarta International Airport (YIA) Kulonprogo. 

Sementara untuk penerbangan internasional, tujuan utama yang diminati meliputi Singapura, Kuala Lumpur, Jeddah dan Medinah. 

Tren pemesanan tiket diperkirakan terus meningkat mendekati puncak masa angkutan Nataru.

"Kami telah menginstruksikan seluruh operator bandara, maskapai penerbangan, serta unit pelayanan navigasi penerbangan untuk meningkatkan kesiapan operasional, termasuk pengawasan keselamatan dan keamanan penerbangan sesuai dengan standar nasional dan internasional," ucap Lukman.

Lebih lanjut, Lukman berharap agar seluruh angkutan Nataru berjalan dengan baik.

 “Harapan kami, seluruh operasional angkutan Nataru ini dapat berjalan dengan baik tanpa kejadian fatal. Semoga seluruh petugas tetap sigap, fokus, dan mampu mengantisipasi setiap potensi permasalahan yang mungkin terjadi," ujarnya.

Afdal Namakule
Penulis