Viral . 25/10/2024, 13:46 WIB
fin.co.id- Jagat media sosial dihebohkan dengan insiden pemain futsal dari Fakultas Pertanian (FP) Universitas Sebelas Maret (UNS) yang mengalami kecelakaan saat Pekan Olahraga Sebelas Maret (Porsema).
Kecelakaan tragis ini melibatkan Rofiq Al Fajari Rusmawanto Putro, yang tiba-tiba diinjak kepalanya oleh Jonathan Syebat Agung Putra dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Jonathan Syebat Agung Putra.
Insiden ini terjadi ketika Rofiq terjatuh dalam pertandingan dan kepala Rofiq tanpa sengaja terinjak oleh Jonathan yang sedang berlari menuju tengah lapangan setelah berposisi sebagai kiper lawan. Tindakan tidak terpuji ini langsung mendapat hukuman dengan Jonathan diberikan kartu merah oleh wasit. Tim medis segera memberikan pertolongan pertama kepada Rofiq sebelum segera membawanya ke rumah sakit terdekat untuk penanganan lebih lanjut.
Karena kejadian ini, Rofiq dilaporkan mengalami pembengkakan otak yang memerlukan perawatan medis intensif. Pihak Porsema UNS juga turut angkat bicara terkait insiden tersebut dan menegaskan bahwa tindakan kekerasan dalam olahraga tidak akan ditoleransi, terlepas dari situasi apapun. Mereka menyatakan komitmen untuk menjaga keselamatan dan kesejahteraan seluruh peserta Porsema.
Keselamatan dan kesejahteraan atlet harus tetap menjadi prioritas utama dalam setiap event olahraga. Insiden ini juga menjadi reminder bagi semua pihak terkait untuk senantiasa menjaga sportivitas dan fair play dalam bertanding. Kekerasan fisik tidak hanya berdampak pada individu yang menjadi korban, tetapi juga mencoreng esensi olahraga itu sendiri.
Jonathan diberi sanksi tegas oleh Sekretaris Asosiasi Futsal Kota (AFK) Surakarta Andrian Martgatha Kasih. Dia tidak boleh bermain dalam jangka waktu satu tahun di lingkungan AFK Surakarta.
“Atas kejadian tersebut Asosiasi Futsal Kota Surakarta memberikan sanksi terhadap yang bersangkutan berupa Larangan Bermain selama 1 Tahun di event pertandingan yang diselenggarakan di lingkungan AFK Surakarta,” Kata Andrian dalam keterangan tertulis.
Wakil Menteri dan Karya Mahasiswa Zhafran Daffa Akbar mengatakan pihaknya juga memberikan sanksi kepada Jonathan berupa larangan bermain seumur hidup di Porsema UNS.
“Atas kejadian tersebut Pekan Olahraga Universitas Sebelas Maret memberikan sanksi terhadap yang bersangkutan berupa Larangan Bermain seumur hidup di pertandingan Pekan Olahraga Universitas Sebelas Maret,” katanya dalam keterangan tertulis.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com