Lifestyle . 05/10/2024, 09:05 WIB

Cara Cek Penerima PIP Kemendikbud, Program Bantuan Pendidikan untuk Siswa Kurang Mampu

Penulis : Brigita
Editor : Sigit Nugroho

fin.co.id - Pemerintah Indonesia, melalui Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud), terus berupaya memberikan akses pendidikan yang lebih merata bagi seluruh masyarakat.

Salah satu program unggulannya adalah Program Indonesia Pintar (PIP), yang dapat diakses melalui situs pip.kemendikbud.go.id.

Program ini memberikan bantuan berupa uang tunai, perluasan akses, dan kesempatan belajar kepada peserta didik yang berasal dari keluarga miskin atau rentan miskin, agar mereka bisa melanjutkan pendidikan hingga selesai.

PIP Kemendikbud bertujuan untuk memastikan bahwa anak-anak Indonesia yang kurang mampu tetap dapat bersekolah dan memperoleh pendidikan yang layak.

Bantuan yang diberikan berupa dana yang dapat digunakan untuk membiayai keperluan sekolah, seperti membeli seragam, alat tulis, buku pelajaran, atau membayar biaya sekolah.

Penerima PIP

Penerima manfaat dari PIP ini sangat luas dan mencakup beberapa kategori, seperti:

Peserta didik pemegang Kartu Indonesia Pintar (KIP).

Peserta didik dari keluarga miskin atau rentan miskin yang tidak memiliki KIP, tetapi memenuhi kriteria tertentu.

Peserta didik yang berasal dari keluarga peserta Program Keluarga Harapan (PKH) atau pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Peserta didik yatim/piatu yang tinggal di sekolah, panti sosial, atau panti asuhan.

Peserta didik yang terdampak bencana alam atau kejadian darurat.

Peserta didik yang tidak bersekolah (drop out), diharapkan kembali bersekolah dengan adanya bantuan ini.

Peserta didik dengan kelainan fisik atau menjadi korban musibah.

Anak-anak dari orang tua yang mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK), tinggal di daerah konflik, atau dari keluarga terpidana.

Peserta didik di lembaga kursus atau satuan pendidikan nonformal lainnya.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com