Lifestyle . 30/09/2024, 22:44 WIB
fin.co.id - Seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024 sudah menjadi sorotan bagi para calon pelamar.
Berdasarkan informasi yang beredar, seleksi PPPK 2024 akan dibuka mulai tanggal 27 September hingga 21 Oktober 2024, dengan pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dijadwalkan pada 2-19 Desember 2024.
Hasil seleksi akan diumumkan mulai 26 Desember 2024 hingga 19 Januari 2025. Namun, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Biro Humas, Hukum, dan Kerja Sama Badan Kepegawaian Negara (BKN), Vino Dita Tama, memberikan klarifikasi bahwa jadwal tersebut belum resmi.
Jadi, penting bagi calon pelamar untuk terus memantau informasi resmi dari BKN dan Kemenpan-RB.
Apa Itu PPPK? PPPK adalah salah satu jalur rekrutmen pegawai di sektor pemerintahan yang memberikan kesempatan kepada non-Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk bekerja di instansi pemerintah dalam jangka waktu tertentu.
Berbeda dengan Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang memiliki status permanen, PPPK bekerja berdasarkan kontrak dengan pemerintah.
Meskipun berstatus kontrak, PPPK memiliki hak dan kewajiban yang sama dengan PNS, termasuk hak mendapatkan gaji, tunjangan, dan fasilitas lainnya sesuai peraturan yang berlaku.
Formasi PPPK 2024
Dilansir dari laman Kemenpan-RB, pemerintah menyiapkan sebanyak 1.030.554 formasi untuk seleksi PPPK tahun 2024.
Jumlah ini mencakup jabatan fungsional (JF) dan jabatan pelaksana (JP) yang tersebar di berbagai instansi pemerintah pusat dan daerah.
Formasi ini ditujukan untuk memenuhi kebutuhan tenaga di sektor pendidikan, kesehatan, teknis, dan administrasi di instansi-instansi pemerintah.
Jabatan fungsional yang tersedia dalam seleksi PPPK meliputi tenaga pendidik, tenaga kesehatan, serta tenaga teknis lainnya.
Bagi para pelamar yang memenuhi syarat, ini adalah kesempatan besar untuk berkarir di pemerintahan tanpa harus melalui jalur PNS yang lebih ketat.
Pantau Informasi Resmi
Meskipun informasi jadwal PPPK 2024 telah banyak beredar, penting bagi para calon pelamar untuk tetap waspada dan menunggu pengumuman resmi dari pemerintah.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com