Lifestyle . 25/09/2024, 13:45 WIB

Jadwal Lengkap Seleksi CPNS 2024, Yuk Kita Usahakan NIP Itu!

Penulis : Brigita
Editor : Admin

fin.co.id - Bagi Anda yang tertarik menjadi pegawai negeri, seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024 merupakan salah satu kesempatan yang ditunggu-tunggu.

Proses seleksi CPNS terdiri dari beberapa tahapan yang harus diikuti oleh para peserta.

Untuk mempersiapkan diri secara optimal, penting bagi Anda mengetahui jadwal lengkap seleksi CPNS 2024.

Jadwal Penting Seleksi CPNS 2024

Berikut adalah jadwal lengkap seleksi CPNS 2024 yang telah diumumkan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN):

  • Pengumuman Seleksi : 19 Agustus - 10 September 2024
  • Pendaftaran Seleksi : 20 Agustus - 10 September 2024
  • Seleksi Administrasi : 20 Agustus - 17 September 2024
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi : 14 - 19 September 2024
  • Konfirmasi Penggunaan Nilai SKD CPNS TA 2023 : 18 - 28 September 2024
  • Masa Sanggah : 20 - 22 September 2024
  • Jawab Sanggah : 20 - 24 September 2024
  • Pengumuman Pasca Masa Sanggah : 23 - 29 September 2024
  • Penarikan Data Final SKD CPNS : 29 September - 1 Oktober 2024
  • Penjadwalan SKD CPNS : 2 - 8 Oktober 2024
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKD CPNS : 9 - 15 Oktober 2024
  • Pelaksanaan SKD CPNS : 16 Oktober - 14 November 2024
  • Pengolahan Nilai SKD CPNS : 23 Oktober - 16 November 2024
  • Pengumuman Hasil SKD CPNS : 17 - 19 November 2024
  • Pelaksanaan SKB CPNS Non-CAT : 20 November - 17 Desember 2024
  • Pemetaan Titik Lokasi Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS dengan CAT : 20 - 22 November 2024
  • Pemilihan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh Peserta Seleksi : 23 - 25 November 2024
  • Penarikan Data Final SKB CPNS : 26 - 28 November 2024
  • Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT : 29 November - 3 Desember 2024
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKB CPNS dengan CAT : 4 - 8 Desember 2024
  • Pelaksanaan SKB CPNS : 9 - 20 Desember 2024
  • Integrasi Nilai SKD dan SKB CPNS : 17 Desember 2024 - 4 Januari 2025
  • Pengumuman Hasil CPNS : 5 - 12 Januari 2025
  • Masa Sanggah Hasil CPNS : 13 - 15 Januari 2025
  • Jawab Sanggah : 13 - 19 Januari 2025
  • Pengolahan Seleksi Hasil Sanggah : 15 - 20 Januari 2025
  • Pengumuman Pasca Sanggah : 16 - 22 Januari 2025
  • Pengisian DRH NIP CPNS : 23 Januari - 21 Februari 2025
  • Usul Penetapan NIP CPNS : 22 Februari - 23 Maret 2025

Seleksi CPNS 2024 memiliki jadwal yang ketat dan melibatkan beberapa tahapan penting. Dengan mengetahui jadwal ini, peserta dapat mempersiapkan diri lebih baik untuk menghadapi setiap tahapan.

Pastikan untuk selalu mengikuti perkembangan terbaru melalui situs resmi BKN atau portal SSCASN.

Yuk kita usahakan NIP itu!

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com