News . 10/09/2024, 13:05 WIB
fin.co.id - Universitas Esa Unggul turut berpartisipasi sebagai peserta dalam Indonesia International Sustainability Forum (IISF) 2024 yang diadakan pada Kamis, 5 September 2024.
Acara ini diselenggarakan oleh Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) bekerja sama dengan Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia, bertempat di Jakarta Convention Center (JCC) (05/09/2024).
Dalam kesempatan ini, Universitas Esa Unggul mengirimkan perwakilan dari berbagai fakultas untuk hadir dan berkontribusi dalam forum yang membahas isu-isu keberlanjutan, khususnya di bidang ekonomi, teknik, dan ilmu komputer.
Delegasi Universitas Esa Unggul yang hadir di antaranya adalah Kepala Biro Kerjasama Universitas, Wakil Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Wakil Dekan Fakultas Teknik, dan Wakil Dekan Fakultas Ilmu Komputer.
Kehadiran Universitas Esa Unggul juga memperkuat kolaborasi dengan beberapa universitas lain, seperti Universitas Nusa Putra, Universitas Dian Nusantara, dan Universitas Nasional, untuk berdiskusi dan bertukar gagasan mengenai solusi berkelanjutan yang dapat diterapkan di Indonesia.
Rektor Universitas Esa Unggul, Dr. Ir. Arief Kusuma A.P., ST., MBA., IPU, ASEAN Eng. menyampaikan bahwa kehadiran Universitas Esa Unggul dalam Indonesia International Sustainability Forum 2024 adalah wujud nyata komitmen kami dalam mendukung pembangunan berkelanjutan di Indonesia.
" Melalui partisipasi aktif ini, kami berharap dapat berkontribusi dalam menciptakan solusi-solusi inovatif yang bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan," ujar Rektor Universitas Esa Unggul.
Forum ini menjadi ajang penting bagi para akademisi, praktisi, dan pelaku industri untuk bersama-sama mencari solusi atas tantangan keberlanjutan yang dihadapi Indonesia, serta mendorong terciptanya inovasi-inovasi baru yang mendukung pembangunan berkelanjutan di berbagai sektor.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com