News . 22/08/2024, 09:49 WIB

Hadiri Munas Golkar, Jokowi Mengaku Nyaman Berada di Bawah Pohon Beringin

Penulis : Afdal Namakule
Editor : Afdal Namakule

fin.co.id-- Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri acara penutupan Musyawarah Nasional (Munas) ke-XI Partai Golkar di JCC, Senayan, Jakarta Pusat, pada Rabu, 21 Agustus 2024.

Dalam sambutannya, Presiden RI ke-7 mengatakan, ketika dirinya melihat pohon beringin merasa nyaman dan sejuk. Diketahui, simbol Partai Golkar sendiri merupakan pohon beringin.

"Saya kalau melihat pohon beringin bawaanya adem gitu, bawaanya sejuk gitu. Apalagi di siang hari yang sedang panas-panasnya, sedang terik-teriknya," ujarnya.

"Kalau di bawah pohon beringin betul-betul bawaaanya adem dan sejuk," sambungnya.

Menurut Jokowi, berada di dekat pohon beringin itu membuat dirinya merasa lebih teduh. Hal itu juga dirasakannya pada malam ini di Munas Golkar.

"Berada di dekat pohon beringin, di bawah pohon beringin membuat kita lebih teduh. Malam ini saya merasa sangat teduh. Membuat kita lebih nyaman. Malam hari ini saya merasa lebih nyaman," imbuhnya.

Meski begitu, Jokowi merasa senang bisa hadir dalam acara penutupan munas Golkar di JCC, Senayan. Lanjut Jokowi, Golkar merupakan partai pluralisme. Sangat terjaga dan harmonis.

"Pluralisme Golkar betul-betul sangat terjaga, sangat harmonis. Itu yang menurut saya membuat Golkar lebih teduh dari yang lain," tukasnya. (Candra/dsw). 

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com