Lifestyle . 17/08/2024, 09:36 WIB

Rangkaian Acara HUT ke 79 RI di Ancol Taman Impian, Rekomendasi Liburan Akhir Pekan

Penulis : Tuahta Aldo
Editor : Tuahta Aldo

fin.co.id - Peringati HUT Republik Indonesia (RI) ke 79, Ancol Taman Impian menghadirkan beragam acara spesial yang sangat menarik dan dapat dinikmati semua pengunjung.

Memperingati momen bersejarah ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 2024, Ancol memulai agenda dengan pengibaran bendera.

Upacara pengibaran bendera akan dilaksanakan di Sea World Ancol, yang dapat disaksikan oleh pengunjung kawasan Ancol Taman Impian.

Berbeda dengan upacara pada umumnya yang dilaksanakan di darat, pengibaran bendera dilakukan di dalam aquarium utama Sea World di antara ratusan ikan.

Agenda pengibaran bendera di dalam aquarium menjadi agenda rutin 17 Agustus wisata Sea World, yang selalu menjadi daya tarik bagi pengunjung. 

Pengunjung sea world bisa menyaksikan pengibaran bendera pukul 10.00 WIB, lalu dilakukan pengibaran bendera ukuran besar yang berlangsung hingga 18 Agustus 2024.

Tidak hanya pengibaran bendera merah putih saja, sejumlah rangkaian acara juga diselenggarakan oleh Ancol Taman Impian yang dapat disaksikan pengunjung.

Drama Musikal Bambu Runcing

Ancol Taman Impian menghadirkan drama Musikal Bambu Runcing, yang akan menghibur para pengunjung Dunia Fantasi dengan atraksi yang memukau pada pukul 18.30 WIB di Panggung Hysteria. 

Pada pukul 14.30 WIB akan hadir pertunjukkan Fantasy Clown yang jenaka dan di Indoor Dufan, serta akan ada pertunjukkan Laserman Show pukul 13.00 WIB.

Parade Akbar Kemerdekaan juga akan memeriahkan wilayah Dufan pada pukul 16.30 WIB, dengan kostum pejuang dan marching band dimulai dari area Balaikota Dufan.

Gebyar Merah Putih

Terdapat pertunjukan Gebyar Merah Putih di Underwater Theater Samudra Ancol, menyajikan atraksi penyelam ballerina yang menggunakan kostum nuansa merah putih.

Para penyelam akan mengibarkan bendera merah putih di dalam air pada pukul 09.30, 11.30 dan 14.30 WIB, serta pertunjukkan Kampung Merdeka bersama Singa Laut pukul 10.15, 12.30, 15.15 WIB.

Tidak lupa Jakarta Bird Land juga akan menghadirkan pertunjukkan spesial, yaitu Special Interactive Birdshow yang membawa nuansa kemerdekaan.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com