Bernard van Aert Bangga Jadi Atlet Balap Sepeda yang Wakili Indonesia di Olimpiade 2024

fin.co.id - 12/08/2024, 22:41 WIB

Bernard van Aert Bangga Jadi Atlet Balap Sepeda yang Wakili Indonesia di Olimpiade 2024

Bernard Benyamin van Aert, yang akrab dipanggil Bernard van Aert (foto:herry/kemenpora.go.id)

fin.co.id - Bernard van Aert menjadi satu-satunya atlet cabang olahraga balap sepeda yang mewakili Indonesia di Olimpiade 2024 Paris.

Meski tidak berhasil meraih medali di Olimpiade 2024, Bernard mengaku bangga karena telah mewakili Indonesia.

Ia mengatakan bahwa berlaga di Olimpiade merupakan impiannya sejak lama dan ini merupakan sebuah pencapaian yang besar.

"Saya merasa sangat senang dan bangga bisa mencapai Olimpiade. Lolos ke Olimpiade saja sudah menjadi pencapaian besar bagi saya, karena itu adalah mimpi saya sejak lama," ucapnya.

Bernard berharap, ke depannya ia akan berusaha untuk mewujudkan mimpinya dan dapat meraih medali untuk Indonesia.

"Untuk ke depannya, saya akan berusaha untuk mewujudkan mimpi saya ini membawa pulang medali untuk Indonesia," katanya.

Ia pun bersyukur atas dukungan yang diberikan dari pemerintah, PB ISSI, dan masyarakat hingga dirinya samapi berada di Olimpiade.

"Saya sangat bersyukur atas semua ini, dukungan yang saya terima, terutama dari pemerintah, PB ISSI, doa dari masyarakat Indonesia dan tentu saja keluarga saya yang selalu mendukung di setiap event sampai saya berada di Olimpiade," tambahnya.

Bernard pun berharap keikutsertaannya di Olimpiade dapat menjadi motivasi generasi muda Indonesia untuk meraih mimpi di dunia olehraga.

"Saya berharap partisipasi saya di Olimpiade dapat menginspirasi generasi muda Indonesia untuk mengejar mimpi mereka di dunia olahraga," pungkasnya.

Sahroni
Penulis