Otomotif . 24/06/2024, 11:00 WIB

Dibanderol Lebih Mahal dari Alphard, Toyota Vellfire Hybrid Ternyata Punya Beberapa Kekurangan, Ini Penjelasa Fitra

fin.co.id- Toyota Vellfire Hybrid merupakan salah satu mobil MPV mewah, saudara dari Alphard.

Mobil ini lebih mahal dari kakaknya. Toyota Alphard dibanderol mulai Rp 1,407 miliar untuk varian dasar 2.5L X CVT dan naik menjadi Rp 1,711 miliar untuk varian teratas.   Sedangkan saudara barunya Toyota Vellfire Hybrid dibanderol mulai Rp 1,844 miliar.

Mobil ini dibekali mesin hybrid berkapasitas 250 HP dan torsi 400 Nm dengan konsumsi bahan bakar dinilai sangat irit.

Namun sayang, meski dibanderol dengan harga lebih mahal, MPV mewah terbaru Toyota ini masih memiliki beberapa kekurangan seperti yang diungkapkan jurnalis otomotif ternama Fitra Eri.

Baca Juga

Kekurangan Toyota Vellfire Hybrid Menurut Fitra Eri

1. Tombol-tombol pada setir lebih sederhana namun kurang ramah pengguna

Mobil ini memiliki tombol kontrol yang lebih sederhana dibandingkan versi sebelumnya.

Namun sayang, pengemudi harus mengubah arah kendali hingga tampilan di kaca depan, yang menurut Fitra Eri cukup membuat tidak nyaman. Sehingga menurutnya perubahan ini menimbulkan permasalahan di tingkat manajemen dan kurang bersahabat.

2. Sistem pemantauan pengemudi terlalu sensitif

Baca Juga

Kendaraan hybrid Vellfire terbaru dilengkapi dengan fitur terbaru yang disebut sistem pemantauan pengemudi. Merupakan sistem dan fungsi yang mampu mendeteksi kondisi pengemudi saat mulai merasa lelah.

Deteksi ini dilakukan dengan menggunakan sensor pergerakan mata pengemudi. Fitur ini akan mengeluarkan perintah suara saat mata pengemudi tampak tertidur.

Namun menurut Jurnalis Fitra Eri, kendalanya adalah fitur tersebut dinilai sangat sensitif dan kurang akurat. Selain itu, ketika pengemudi mengemudikan kendaraan dengan mata sipit, sistem akan mendeteksi bahwa pengemudi mengantuk dan oleh karena itu akan terus mengeluarkan suara.

3. Tampilan head unit kurang menarik Meski dibekali head unit yang agak besar, sayangnya desainnya sangat biasa saja dan tidak memenuhi standar yang diharapkan dari sebuah mobil kelas atas dengan tipe .

Itulah beberapa kekurangan yang dijelaskan jurnalis otomotif Fitra Eri setelah beberapa lama menggunakan Toyota Vellfire Hybrid. Semog artikel ini dapat bermanfaat. (*)

© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com