MEGAPOLITAN

Muhammadiyah Gelar Salat Idul Adha pada Senin 17 Juni di 45 Masjid, Ini Lokasinya!

fin.co.id - 16/06/2024, 15:17 WIB

Ilustrasi Muhammadiyah

fin.co.id - Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah memastikan bakal menggelar Salat Idul Adha pada Senin 17 Juni 2024. Bahkan, sejumlah titik lokasi untuk melakukan Salat Idul Adha 1445 H/2024 di Jakarta sudah ditetapkan.

Sekretaris Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) DKI Jakarta Syahrul Hasan mengatakan, untuk salat Idul Adha Muhammadiyah di Jakarta saat ini baru terdata 45 masjid. Sebanyak 45 masjid itu berlokasi di Jakarta Selatan, Jakarta Pusat, Jakarta Barat, dan Jakarta Utara.

"Untuk Jakarta Selatan ada 11 Masjid, Jakarta Barat 7 masjid, Jakarta Pusat 12 masjid, dan Jakarta Utara 15 masjid," katanya, Sabtu 16 Juni 2024.

Sementara untuk wilayah Jakarta Timur, kata Syahrul, masih menunggu data dari pimpinan daerah Muhammadiyah setempat. Berikut lokasi Salat Idul Adha Muhammadiyah di Jakarta:

Baca Juga

Jakarta Selatan

-Masjid Jami' Al Huda Muh, Tebet Timur

-Masjid At-Taqwa, Kebayoran Baru

-Halaman Masjid As Sudairi

-Masjid Al Muhajirin, Tebet Barat

-Pelataran Masjid Nurul Haq, Kebon Baru

Baca Juga

-Pelataran Masjid Baiturrahmah, Pasar Minggu

-Lapangan Al Bayyinah Muhammadiyah, Jagakarsa

-Halaman Sekolah Muhammadiyah, Kebayoran Lama

-Masjid Al Jihad, Setiabudi Karet

-Masjid AT-Taqwa Muhammadiyah, Pasar Rumput

-Masjid Al Amin, Pesanggrahan

Mihardi
Penulis
-->