MEGAPOLITAN

1.137 Pelajar di Kabupaten Tangerang Ikuti Pertandingan Olahraga Tradisional

fin.co.id - 2024-06-15 18:54:59 WIB

Para Pelajar di Kabupaten Tangerang Ikuti Pertandingan Olahraga Tradisional - Rikhi Ferdian

fin.co id -  Sebanyak 1.137 pelajar dari 42 sekolah se-Kabupaten Tangerang mengikuti Invitasi Olahraga Tradisional yang diadakan di Alun-Alun Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, pada Sabtu 15 Juni 2024.

Pertandingan olahraga tradisonal yang digelar oleh Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Kabupaten Tangerang itu diikuti 42 sekolah dari SD hingga SMA di Kabupaten Tangerang.

Ketua Umum KORMI Kabupaten Tangerang, Dedi Sutardi menuturkan, Invitasi Olahraga Tradisional bertujuan untuk menggali potensi serta melestarikan budaya olahraga tradisional khususnya di Kabupaten Tangerang untuk menghindari kepunahan.

"Sebanyak 1.137 peserta yang mengikuti pada perlombaan ini sangat antusias, mempertandingkan sepuluh Induk Olahraga (Inorga) meliputi Hadang, Lari Balok, Terompah Panjang, Sumpitan, Ketapel, Dagongan, Bola Sundul dan Gangsing," ungkapnya.

Baca Juga

Plh Disporabudpar Kabupaten Tangerang, Karnadi mengungkapkan bahwa pemerintah daerah mendukung kegiatan tersebut untuk melatih daya juang pelajar dan meningkatkan Sumber Daya Manusia untuk mencapai Generasi Emas 2024.

"Adanya Invitasi Olahraga Tradisional bagi Pelajar tahun 2024 ini, sekaligus mempersiapkan para atlet pada ajang Pekan Olahraga Tradisional Daerah (POTRADA) tingkat Provinsi Banten yang akan diselenggarakan di Kabupaten Tangerang yang ditunjuk sebagai tuan rumah," tegasnya.

Dikatakan Karnadi mengatakan, KORMI merupakan salah satu binaan Disporabudpar, mendukung penuh terutama dari segi anggaran untuk kegiatan-kegiatan yang dapat menggali potensi pelajar di sektor olahraga.

"Semoga pelajar yang mengikuti invitasi tradisional kali ini, bisa melestarikan serta merai prestasi untuk kentingkat selanjutnya," kata dia

Baca Juga

Rikhi Ferdian
Penulis