Nasional

Asep Nana Mulyana Resmi Jabat Jampidum Kejagung, Begini Pesan Jaksa Agung Burhanuddin

fin.co.id - 11/06/2024, 13:06 WIB

Jaksa Agung ST Burhanuddin lantik Asep Nana Mulyana sebagai Jampidum Kejagung. Pelantikan mantan Dirjen PP Kemenkumham ini dihadiri Menkumham Yasona Hamonangan Laoly. Foto: Dok Kejagung

FIN.CO.ID - Asep Nana Mulyana resmi menjabat sebagai Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum Kejaksaan Agung (Jampidum Kejagung). Pelantikan mantan Direktur Jenderal Perundang-undangan (Dirjen PP) kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) dilakukan di Gedung Utama Kejagung, Jakarta Selatan, Selasa 11 JUni 2024.

Jaksa Agung (JA) Sanitiar Burhanuddin berharap, Asep mampu menjadi pemimpin yang membawa perubahan ke hal-hal yang positif. Dia juga berharap, keberhasilan Kejaksaan dalam melakukan penegakan hukum yang humanis dan berkeadilan patut untuk terus diteruskan.

"Saya berharap pejabat baru mampu memimpin bidang Tindak Pidana Umum ke arah yang semakin cemerlang. Keberhasilan Kejaksaan dalam melakukan penegakan hukum yang humanis dan berkeadilan patut untuk terus diteruskan," kata Burhanuddin, Selasa 11 Juni 2024.

Dia mengatakan, program restoratif justice harus dilanjutkan. Bahkan, sambungnya, hal tersebut bisa dikembangkan kembali.

Baca Juga

"Keberhasilan pendahulu, Almarhum Dr. Fadil Zumhana dalam menjalankan kebijakan institusi dengan penegakan hukum melalui pendekatan keadilan restoratif wajib diteruskan dengan konsisten, bahkan dapat dikembangkan lagi sesuai dengan perkembangan dan kebutuhan masyarakat," katanya.

Dia mengatakan, per 21 April 2024, Kejaksaan berada di urutan pertama sebagai lembaga penegak hukum paling terpercaya di angka 74,7% pada hasil survei Lembaga Indikator Politik Indonesia. Menurutnya, capaian ini wajib disyukuri dan harus terus dijaga bersama-sama.

“Saya harap setiap pejabat yang baru saya lantik dapat menunjukkan kinerja dan prestasi nyata, bekerjalah menggunakan nurani dan akal sehat yang konsisten pada kebenaran agar tindak-tanduk saudara selalu mendukung upaya menjadikan Kejaksaan sebagai Lembaga penegak hukum nomor satu, baik dari sisi penegakan hukum maupun pelayanan publik,” tuturnya.

Burhanuddin juga mengingatkan, agar jangan sekali-kali melakukan penyimpangan atau penyalahgunaan wewenang atas jabatan yang sedang diemban. Dia memastikan, jika ada yang melanggarnya akan diberikan sanksi tegas.

Dia juga mengucapkan terima kasih kepada para pejabat lama yang telah melaksanakan tugas dengan baik dan penuh pengabdian. “Saya berharap ke depan saudara-saudara akan tetap bersemangat meningkatkan kinerja, seraya selalu memberikan kontribusi positif dalam mengemban tugas dan tanggungjawabnya,” katanya.

Baca Juga

Hadir dalam acara pelantikan ini yaitu Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Yasonna Laoly, Ketua Komisi Yudisial (KY) Amzulian Rifai, Komisi Kejaksaan RI, Wakil Jaksa Agung, Para Jaksa Agung Muda, Kepala Badan Pendidikan dan Pelatihan Kejaksaan RI, Para Staf Ahli Jaksa Agung, Ketua Umum Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Pusat beserta anggota, Para Pejabat Eselon II, III, dan IV di lingkungan Kejaksaan Agung.

Mihardi
Penulis
-->