FIN.CO.ID - Terbongkar identitas mayat dalam toren air di Tangerang Selatan bernama Devi Karmawan (27), selama ini merupakan target operasi (TO) kasus jaringan narkoba.
Informasi yang fin.co.id dapat, peristiwa tersebut terjadi di Gang Samid Sian, RT 003 / RW 001, kelurahan Pondok Aren, Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan.
Kapolsek Pondok Aren, Kompol Bambang Askar Sodiq mengatakan, Devi merupakan salah satu bandar narkoba yang selama ini tengah diburu.
“Kalau dari runtutan cerita, DK (Devi Karmawan) adalah BD (bandar narkoba),” kata Bambang saat dikutip, Kamis 30 Mei 2024.
Menurutnya, mayat yang ditemukan dalam toren air selama ini merupakan jaringan bandar narkoba yang beroprasi di salah satu lembaga pemasyarakatan (lapas).
"Ya dari salah satu lapas, akan kami kembangkan lagi," jelasnya.
BACA JUGA:
- Polisi Ungkap, Pria Tewas Dalam Toren Air di Tangerang Ternyata Bandar Narkoba
- Mayat Pria Ditemukan Dalam Toren Air Rumah Warga di Tangerang, Begini Penjelasan Polisi
Bambang mengungkapkan, Devi mempunyai peran dalam peredaran dan mempunyai beberapa anak buah yang hingga kini masih dalam pengejaran.
"Termasuk pengendali dong, kan dia ngatur juga. semua diserahkan di dia, masih ada 15 jin (anak buah) yang belum ketangkap," ungkap Bambang.
Namun dirinya belum menjelaskan secara detail, di lapas mana Devi mengedarkan narkoba dan hingga kini masih mendalami jaringan tersebut.
"Masih dalam satu rangkaian peredaran gelap narkotika," ucapnya.
Diketahui sebelumnya, mayat pria bernama Devi Karmawan terungkap, usai saksi mencium aroma tak sedap dari aliran air kamar mandi di rumahnya.
Saksi merasa curiga, lantaran air berwarna keruh dan berbusa, sehingga langsung membuka toren air dan menemukan adanya mayat telah busuk.