Masih Suasana Berkabung, KBM di SMK Lingga Kencana Depok Dipastikan Tetap Berjalan

fin.co.id - 12/05/2024, 18:32 WIB

Masih Suasana Berkabung, KBM di SMK Lingga Kencana Depok Dipastikan Tetap Berjalan

Sekertaris Yayasan Kesejahteraan Sosial, Dedy Ahmad Mustofa

fin.co.id - Pascaterjadi kecelakaan bus rombongan SMK Lingga Kencana Depok, kegiatan belajar mengajar di sekolah tersebut tetap berlangsung. 

Diketahui, kecelakaan maut di Jalan Raya Kp. Palasari Ds. Palasari, Ciater, Subang, Jawa Barat mengakibatkan meninggal 11 korban jiwa serta 17 luka berat.

Sekertaris Yayasan Kesejahteraan Sosial, Dedy Ahmad Mustofa menerangkan, kegiatan belajar mengajar akan tetep berlangsung meskipun dalam keadaan berkabung.

"Jadi enggak lantaran ada peristiwa ini, suasana duka, terus mereka libur. Kalau diliburkan, nanti KBM tertunda," terang Ahmad ditemui di SMK Lingga Kencana, Minggu 12 Mei 2024.

BACA JUGA: Polisi Belum Bisa Mintai Keterangan Sopir Bus yang Kecelakaan di Subang

Menurutnya, jika kegiatan belajar mengajar diliburkan nantinya siswa akan membuat masalah di luar sekolah.

Pihak yayasan sudah berkoordinasi dengan Pemerintah Kota Depok agar siswa dan guru yang selamat dari kejadian akan didatangi psikiater, supaya menghilangkan traumanya.

"Kami sudah koordinasi dengan pihak Pemerintah kota Depok agar dikirimkan psikiater. Agar mereka itu dikasihkan apa ya, terapi lah, terapi psikologi gitu. Supaya mereka itu enggak trauma terus gitu," jelasnya.

Diektahui, kronologi kecelakaan tersebut bermula saat bus bernomor polisi AD 7524 OG yang mengangkut rombongan siswa SMK Lingga Kencana, Depok, Jawa Barat sedang mengarah dari Bandung menuju Subang. 

BACA JUGA: Ternyata Bus Rombongan Siswa SMK Lingga Kencana Kecelakaan di Subang Beda PO

Bus tiba-tiba oleng ke arah kanan dan menabrak sepeda motor yang berada di jalur berlawanan dan bahu jalan sehingga bus terguling. 

Kecelakaan tersebut diduga karena adanya rem blong pada bus pukul18.45 WIB.

- Dimas Rafi -

Khanif Lutfi
Penulis