Kesehatan . 11/12/2023, 18:26 WIB

Minuman yang Baik Dikonsumsi untuk Turunkan Kadar Gula Darah

Penulis : Sahroni
Editor : Sahroni

FIN.CO.ID - Berikut beberapa minuman yang baik dan ampuh dikonsumsi untuk menurunkan kadar gula darah.

Mengonsumsi makanan dan minuman dengan tambahan kadar gula tinggi tentu akan berdampak buruk untuk kesehatan.

Kadar gula yang tubuh di dalam tubuh bisa menyebabkan kerusakan pembuluh darah yang dapat meningkatkan terjadinya stroke, penyakit jantung, hingga diabetes.

Namun, masih ada cara yang dapat dilakukan untuk menurunkan gula darah dengan aman.

Berikut ini beberapa minuman yang baik dikonsumsi untuk menurunkan gula darah.

1. Air Putih

Air putih sangat baik untuk menjaga Anda agar tetap terhidrasi dan dapat membantu ginjal membuang kelebihan gula yang ada pada aliran darah.

2. Kopi Tanpa Gula

Meminum kopi tanpa gula dan juga krim dapat mencegah kelebihan gula dalam darah.

Antioksidan yang terkandung di dalam kopi diyakini dapat dapat meningkatkan stres oksidatif dan peradangan sehingga dapat meningkatkan metabolisme glukosa.

3. Teh Tanpa Gula

Meminum teh jangan ditambahi dengan gula. Anda dapat memilih teh herbal seperti teh hijau atau hitam yang dapat melindungi terhadap hiperglikemia.

4. Susu Nabati

Susu nabati dapat mencegah gula dara berlebih serta mencegah diabetes tipe 2. Pilihlah susu nabati yang asli tanpa pemanis.

Demikian beberapa minuman yang ampuh untuk menurunkan kadar gula darah dan baik juga untuk kesehatan.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com