Regional . 26/05/2023, 16:13 WIB

Tersedia 562 Formasi Calon PPPK 2023 Kota Mataram

Penulis : Admin
Editor : Admin

Tersedia 562 Formasi Calon PPPK 2023 Kota Mataram

 

Pemerintah pusat memberikan formasi melalui rekrutmen Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk memenuhi kebutuhan pegawai di daerah.

 

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat menyebutkan ada 562 formasi calon PPPK 2023.

 

Kepala BKPSDM Baiq Asnayati mengatakan, bahwa pembukaan formasi calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun 2023 hanya untuk lembaga vertikal.

 

Baiq Asnayati menyebut, hingga saat ini pihaknya belum menerima informasi adanya pembukaan formasi CPNS tahun 2023 untuk lembaga pemerintahan.

 

BACA JUGA: Tuduhan KDRT Dibantah Bukhori Yusuf, Istri Siri Ternyata Pasien Rumah Sakit Kecanduan Obat

 

"Yang akan dibuka untuk lembaga vertikal, seperti Kehakiman, Kejaksaan, dosen, pengadilan, dan lembaga vertikal lainnya," katanya.

 

Hanya saja, lanjut Asnayati, sejauh ini belum ada kepastian terhadap rencana pemerintah itu dan semua daerah juga belum dapat informasi termasuk usulan formasi CPNS 2023.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com