UFC 288 - Hasil pertarungan UFC 288 memperlihatkan Aljamain Sterling sukses pertahankan sabuk juara Bantamweight usai duel sengit vs Henry Cejudo.
Pagelaran UFC 288 telah berlangsung di Prudential Center, Newark, New Jersey, Amerika Serikat, Minggu, 7 Mei 2023 WIB.
Sejak ronde pertama dimulai pertarungan Aljamain Sterling vs Henry Cejudo langsung memulai dengan intensitas tinggi.
Bahkan Aljamain Sterling sempat melepaskan flying knee ke arah Henry Cejudo yang masih bisa dihindari dengan bagus.
BACA JUGA:
- Hasil UFC 288: Aljamain Sterling Sukses Pertahankan Sabuk Juara Bantamweight Usai Duel Sengit vs Henry Cejudo
- Hasil UFC 288: Berlangsung Alot! Belal Muhammad Cuma Menang Angka dari Gilbert Burns yang Mimisan
Sebuah serangan Aljamain Sterling berhasil dimentahkan Henry Cejudo yang langsung membawa pertarungan ke atas matras oktagon.
Bahkan Henry Cejudo bebreapa kali melepaskan pukulan-pukulan keras ke kepala Aljamain Sterling yang berusaha melepaskan diri dari tekanan.
Henry Cejudo juga dengan sigap melepaskan simpul cekikan guillotine choke tetapi Aljamain Sterling masih bisa bertahan.
Pertarungan sempat berlangsung adu striking. Akan tetapi Henry Cejudo dengan sigap menekan Aljamain Sterling ke tembok pagar oktagon.
BACA JUGA:
- Ada Diskon! Ini Harga Update dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G RAM 8 + 256 GB Periode Mei 2023
- Harga Baru Samsung Galaxy M23 5G RAM 6 GB + ROM 128 GB Mei 2023 Dapat Potongan Rp200.000!
Aljamain Sterling pun mampu membalikkan keadaan dengan memegang punggung Henry Cejudo dan melepaskan serangan-serangan lutut.
Henry Cejudo pun mampu keluar dari tekanan yang dilancarkan Aljamain Sterling dan tak lama berselang ronde pertama pun berakhir.
Pada awal ronde kedua, Aljamain Sterling tak ragu menyerang dengan melepaskan leg kick, middle kick, hingga high kick ke Henry Cejudo.
UFC 288: Momen pertarungan Aljamain Sterling vs Henry Cejudo, Minggu, 7 Mei 2023 WIB.-Twitter/@ufc-
Baik Aljamain Sterling maupun Henry Cejudo beberapa kali melepaskan serangan kombinasi yang mengenai lawan masing-masing.