Sepakbola . 15/03/2023, 16:30 WIB
Daftar 28 Pemain Timnas Indonesia untuk FIFA Match Day Melawan Burundi - Berikut daftar para pemain yang dipanggil untuk memainkan pertandingan FIFA Match Day melawan Burundi.
Daftar 28 pemain yang dipanggil oleh pelatih Shin Tae Yong diumumkan langsung PSSI melalui akun Twitter miliknya.
BACA JUGA: Liga Champions: Manchester City Pesta Gol Lawan RB Leipzig, Haaland Catatkan Rekor Menakjubkan
Timnas Indonesia akan melawan Burundi di laga FIFA Match Day yang akan dimainkan di Stadion Patriot Candrabhaga, Kabupaten Bekasi, pada 25 dan 28 Maret mendatang.
"Garuda memanggil! ????????????. Shin Tae-yong resmi mengumumkan 28 pemain Timnas Indonesia untuk berjuang membela Merah Putih pada laga FIFA Match Day melawan Burundi. Semangat berjuang, Garuda! ✊????????????," tulis akun Twitter PSSI.
Dari 28 pemain yang dipanggil melakoni lag tersebut ada sejumlah pemain yang saat ini tengah tengah merumput di luar negeri.
Untuk posisi penjaga gawang pelatih Shin masih memanggil kiper Bali United Nadeo Argawinata. Selain itu ada kiper Persikabo Syahrul Trisna, kiper timnas Indonesia U-20 Daffa Fasya, dan kiper Persikabo Syahrul Trisna.
BACA JUGA: Liga 1 Indonesia: Persebaya Surabaya Ditahan Imbang Persib Bandung
Di barisan pertahanan ada bek senior, Fachruddin Aryanto yang akan bersaing dengan Baggott, Amat, Rizky Ridho, Muhammad Ferrari, dan Hansamu Yama untuk dapat menjadi pemain inti skuad Merah-Putih.
Daftar pemain Timnas Indonesia yang dipanggil untuk FIFA match day melawan Burundi
Diketahui, Timnas Burundi saat ini menempati posisi ke-141 dalam daftar peringkat FIFA, sedangkan Indonesia menghuni posisi ke-151.
Jika Timnas Indonesia mampu memenangkan dua laga persahabatan ini, maka peringkat Indonesia akan terkerek naik pada April.
Garuda memanggil! ????????????
— PSSI (@PSSI) March 14, 2023
Shin Tae-yong resmi mengumumkan 28 pemain Timnas Indonesia untuk berjuang membela Merah Putih pada laga FIFA Match Day melawan Burundi.
Semangat berjuang, Garuda! ✊????????????#KitaGaruda pic.twitter.com/GiqQcvfTtl
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com