Tangerang

Selidiki Kasus Maling Motor KLX di Rumah Warga, Polisi Minta Bantuan Doa

fin.co.id - 12/02/2023, 20:16 WIB

Korban Pencurian Sepeda Motor Saat Melapor ke Polsek Balaraja

Selidiki Kasus Maling Motor KLX di Rumah Warga, Polisi Minta Bantuan Doa -  Kasus pencuri sepeda motor di rumah warga di Kampung Tegal Murni RT 003/003, Balaraja, Kabupaten Tangerang, masih diselidiki polisi.

Agar cepat terungkap kasus pencurian motor tersebut, aparat kepolisian meminta bantuan doa. 

Kapolsek Balaraja Kompol Yudha Hermawan saat dikonfirmasi FIN, membenarkan adanya laporan pencurian sepeda motor Kawasaki KLX di rumah warga tersebut.

Namun, kata Yudha, kasus pencurian sepeda motor itu masih dalam penyelidikan.

BACA JUGA: Empat Spesialis Curanmor Yang Ahli Dalam Membuat Kunci T Diringkus Polisi

BACA JUGA:Besok Ferdy Sambo Jalani Sidang Vonis, Orang Tua Brigadir J Bakal Hadir Jadi Saksi Mata

"Ya, untuk kasus tersebut saat ini masih dalam proses lidik," kata Kapolsek, Minggu 12 Februari 2023.

Dia menuturkan, akan mendalami kasus kawanan maling motor yang menyatroni rumah warga tersebut.

Dia pun meminta dukungan dari seluruh pihak agar kasus-kasus pencurian sepeda motor di wilayah hukum Polsek Balaraja bisa segera terungkap.

"Mohon doa dan dukungan semua pihak untuk kami bisa ungkap kasus-kasus curanmor," tukasnya.

BACA JUGA: Pelaku Curanmor Satroni Rumah Warga Balaraja, Motor KLX Dibawa Kabur

BACA JUGA:Lowongan Kerja 2023: PT KAI Buka Kesempatan untuk Lulusan SMA Sederajat Hingga S1

Sebelumnya diberitakan, pencuri sepeda motor menyatroni sebuah rumah warga di Kampung Tegal Murni RT 003/003, Balaraja, Kabupaten Tangerang, Banten.

Pelaku yang belum diketahui identitasnya itu berhasil membawa kabur satu unit sepeda motor milik korban Kawasaki KLX Nopol A-4691-ZG.

Menurut keterangan korban, Pidiyanti (41), peristiwa itu terjadi pada Sabtu, 11 Februari 2023, sekira pukul 04.30 WIB.

Admin
Penulis
-->