Viral . 14/10/2022, 08:36 WIB

Husin Shihab Beri Respons Menohok Tahu Rumah Wanda Hamidah Disatroni Satpol PP

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA, FIN.CO.ID - Ketua Cyber Indonesia sekaligus pegiat media sosial Husin Alwi Shihab beri respons menohok usai tahu rumah Wanda Hamidah disatroni Satpol PP.

Husin Shihab menyampaikan opininya pada sebuah kicauan melalui akun media sosial Twitter bernama @HusinShihab.

Ketua Cyber Indonesia itu memang terpantau aktif dalam memakai platform tersebut untuk menyuarakan pendapat pribadinya.

Kini Husin Shihab turut angkat bicara terhadap rumah eks anggota DPRD DKI Jakarta Wanda Hamidah yang disatroni Satpol PP, Kamis, 13 Oktober 2022.

BACA JUGA: Guntur Romli Soroti Rumah Wanda Hamidah Bakal Digusur Pemprov DKI: Luar Biasa Zalimnya

"Kalau dilihat dari keterangan mbak @wanda_hamida dapat diduga @aniesbaswedan bekerjasama dengan mafia tanah," tulis Husin Shihab.

Pegiat media sosial tersebut menambahkan bahwa praktik menguasai tanah tanpa hak merupakan pelanggaran hukum.

"Menguasai rumah/tanah yang ditempati seseorang tanpa hak merupakan pelanggaran hukum," kata Husin.

"Apalagi belum ada putusan pengadilan. Praktik mafia tanah mesti ditindak tegas! @ListyoSigitP," sambungnya.

BACA JUGA: Rumahnya Akan Digusur, Wanda Hamidah 'Cium' Adanya Dugaan Tindakan Sewenang-wenang Gubernur Jakarta

Kicauan Husin Shihab mendapat 13 komentar, 42 retweets, dan 73 likes dari warganet sampai berita ini tayang.

Sebelumnya artis dan politikus Wanda Hamidah 'cium' adanya dugaan tindakan sewenang-wenang Gubernur DKI Jakarta kala rumahnya akan digusur Pemprov DKI Jakarta.

Kabar ini disampaikan langsung oleh Wanda Hamidah melalui unggahan pada akun media sosial Instagram pribadinya bernama @wanda_hamidah yang telah terverifikasi.

Dalam unggahan pertama tentang penggusuran rumahnya, Wanda Hamidah membeberkan adanya dugaan tindakan kurang etis.

BACA JUGA: Arief Poyuono Ungkap Fakta Mencengangkan Usai Banyak Tudingan Ijazah Jokowi Lulusan UGM Palsu

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com