News . 17/09/2022, 14:10 WIB

Cerita Gus Rifqil Pendam Emosi ke Eko Kuntadhi yang Hina Istrinya Saat Sedang Hamil

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA, FIN.CO.ID-  Pengasuh Pondok Pesantren Lirboyo Rifqil Muslim Suyuthi atau Gus Rifqil menceritakan bagaimana dirinya menahan emosi ketika aktivis media sosial Eko Kuntadhi menghina Istrinya, Fatimatuz Zahra atau Ning Imaz di Twitter. 

Apalagi Eko Kuntadhi menghina Ning Imaz di saat Ning Imaz sedang hamil. Gus Rifqil akui cukup emosi. Namun ditenangkan oleh Istrinya. 

"Jangankan di sosial media, dikatain saja kami pasti akan merasa emosi. Cuma, ketika itu setelah saya ngaji, saya pulang masuk ke kamar. Istri saya langsung bilang, 'mas, kersane' atau biarkan saja," ujar Gus Rifqil di Ponpes Lirboyo usai menerima permintaah maaf Eko Kuntadhi di Ponpes Lirboyo, Kamis 15 September 2022.

(BACA JUGA: Ganjar Ngaku Tak Kenal Eko Kuntadhi, Pengamat: Kesannya Ingin 'Cuci Tangan')

(BACA JUGA:Adhie Massardi: Gerombolan Eko Kuntadhi Memang Gak Suka NU)

Gus Rifqil ditenangkan oleh Ning Imaz, bahwa penghinaan itu konskuensi dari bermedia sosial. 

"Setelah HP saya taruh, saya ke kamar mandi, keluar dari kamar mandi saya bilang ke istri saya. 'Sepertinya saya tidak bisa sabar.' Cuma bagaimana me-manage emosi saya waktu itu karena waktu itu istri saya bilang kersane mawon. Saya tidak langsung serta merta meledak-ledak di sosial media, tidak,"  katanya. 

Namun begitu, Gus Rifqil mencoba tetap bersikap sabar dan berupaya tabayun dengan Eko Kuntadhi. Hingga kemudian dia menupis cuitan menandai Eko Kuntadhi menanyakan apakah video ceramah istrinya telah ditonton utuh atau tidak. 

(BACA JUGA: Berikut 6 Poin Kesepakatan Ponpes Lirboyo dengan Eko Kuntadhi)

(BACA JUGA:PBNU Tidak Polisikan Eko Kuntadhi, Faizal Assegaf: Mereka Hanya Sibuk Penjarakan yang Berbeda Politik)

Gus Rifqil kemudian meminta aktivis Jaringan Islam Liberal (JIL) Guntur Romli untuk membawa Eko Kuntadhi ke Ponpes Lirboyo untuk meminta maaf secara langsung. 

"Saya mengontak mas Guntur Romli, karena ternyata mas Eko ini pernah beberapa kali dengan mas Guntur. Saya bilang, 'mas tolong dimediasi, agar Eko ini tabayun, bertemu dengan saya'. Itu yang pertama kali saya lakukan setelah menge-tweet itu," ujarnya.

Gus Rifqil bilang, setelah dia memaafkan Eko Kuntadhi, dirinya mendapat respon beragam dari warha net. Kebanyakan mereka meminta Gus Rifqil untuk mempolisikan Eko Kuntadhi. 

"Masya Allah, ada yang mem-bully mengatakan, 'ini suami macam apa?' Tidak perlu saya sebut satu per satu. Bahkan ada yang menyamakan lebih bermartabat Sambo yang membunuh orang, ada yang mengatakan lebih elegan Will Smith yang menampar Chris Rock. Ini sebenarnya bisa saja saya lakukan, bahkan tadi mungkin terlihat, saya memendam itu saat ketemu (dengan Eko Kuntadhi)" pungkasnya. 

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com