Travel . 25/05/2022, 11:11 WIB

Indah dan Megah, Inilah 8 Destinasi Wisata di Turki yang Harus Dikunjungi

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA, FIN.CO.ID - Belakangan ini, Turki menjadi salah satu destinasi wisata yang sedang naik daun. Pasalnya, tiket pesawat dari tanah air menuju Turki tergolong relatif terjangkau. Selain itu, ada berbagai daya tarik yang memiliki nilai sejarah tersendiri di negara ini.

Jika Anda ingin berwisata ke Turki, hal pertama yang wajib Anda tentukan adalah maskapai yang tepat untuk penerbangan ke negara tersebut. Salah satu maskapai paling recommended adalah Turkish Airlines.

Simak rekomendasi tempat wisata yang indah dan megah di Turki berikut ini!

1.   Istana Topkapı

Bangunan peninggalan sejarah yang menjadi tempat tinggal resmi Sultan Utsmaniyah ini telah berumur ratusan tahun. Selain bangunan utamanya yang berarsitektur megah, kompleks istana juga diisi oleh bangunan-bangunan kecil bekas hunian warga pada zaman itu.

Istana ini merupakan bukti peninggalan era kejayaan umat muslim. Selain suasananya yang indah, terdapat daya tarik utama yang terdapat di sini, yaitu jubah dan pedang Nabi Muhammad SAW.

Bangunan yang masuk ke dalam area Wilayah Bersejarah Istanbul ini telah menjadi museum sejak tahun 1924. Faktanya, destinasi ini merupakan salah satu situs warisan dunia UNESCO, lho!

2.   Grand Bazaar

Terletak di Istanbul, Grand Bazaar merupakan salah satu tempat wisata yang populer untuk para wisatawan yang berkunjung di Turki. Selain letaknya yang mudah dijangkau, ada berbagai macam barang yang dijual di pasar tertutup tertua dan terbesar di dunia ini.

Di sini, Anda bisa membeli berbagai cinderamata khas Turki, mulai dari kerajinan karpet, lampu, keramik, perhiasan, bantal, hingga produk makanan.

Namun, Anda sebaiknya merencanakan barang yang akan Anda beli terlebih dahulu sebelum berkunjung. Pasalnya, Grand Bazaar adalah pasar yang sangat luas dan tak cukup sehari untuk mengeksplor satu persatu kios yang tersedia.

3.   Basilica Cistern

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com