Health . 28/04/2022, 22:24 WIB
JAKARTA, FIN.CO.ID - Idul Fitri atau hari lebaran adalah momen di mana orang merayakan kemenangan, setelah sebulan penuh menjalankan ibadah puasa.
Pada momen ini, tidak sedikit dari kita yang lupa diri akan apa yang kita nikmati lewat makanan.
Salah satunya adalah makanan yang berbasis santan. Menurut dokter makanan santan sendiri bukanlah sebuah masalah, untuk dinikmati saat lebaran.
Akan tetapi yang perlu diperhatikan di sini, adalah bagaimana mengontrol asupannya, agar aman untuk kesehatan.
"Sebenarnya, mengonsumsi makanan bersantan, termasuk saat Lebaran, itu boleh-boleh saja, kok. Namun, dengan catatan, konsumsinya harus tetap dibatasi," kata ahli seperti dikutip FIN dari Alodokter.
"Oleh sebab itu, bila dikonsumsi berlebihan, kadar kolesterol di dalam darah juga dikhawatirkan akan mengalami peningkatan".
Tips Memilih Daging
Jadi bukan cuma santannya saja yang harus diperhatikan, namun juga jenis daging yang dikonsumsi.
Menghindari daging dengan kandungan lemak tinggi, adalah yang paling dianjurkan.
Alodokter juga menganjurkan bagian dada ayam, jika Anda memfavoritkan ayam sebagai menu lebaran.
Sementara untuk daging sapi, pilihlah sirloin atau daging bagian has luar, guna menghindari konsumsi lemak berlebih.
Hindari Terlalu Banyak Makan Minum Manis
Tidak hanya makanan, minuman juga wajib untuk diperhatikan konsumsinya, apa lagi yang manis manis.
"Jadi, jika ingin mengonsumsi makanan atau minuman manis, pastikan porsinya dibatasi".
Terlalu banyak makan minum manis saat lebaran, dapat meningkatkan berat badan, selain kadar gula dalam darah.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com