Entertainment . 14/01/2022, 14:17 WIB

Terungkap Fico Fachriza Akui Pernah Beli Narkoba Sampai 1 Miliar, Polisi Amankan Barang Bukti Tembakau Gorilla

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA, FIN.CO.ID - Komedian Fico Fachriza ditangkap oleh pihak kepolisian karena dugaan kepemilikan narkoba jenis sintetis atau tembakau gorilla.

Hal itu diungkapkan, Wadir Resnarkoba Polda Metro Jaya, AKBP Donny Alexander saat dikonfirmasi, pada Jumat 14 Januari 2022.

"Iya benar (narkoba sintetis atau tembakau gorilla)," ujar AKBP Donny Alexander saat dikonfirmasi, dikutip dari PMJ News.

Diketahui, Donny belum menyebut berapa banyak tembakau gorilla yang disita polisi saat melakukan penangkapan terhadap Fico. 

Hingga saat ini, Fico masih menjalani pemeriksaan intensif bersama penyidik. "Masih pemeriksaan," jelasnya.

Seperti diketahui, Fico Fachriza ditangkap jajaran Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya pada Kamis (13/1/2022) malam. Fico diamankan terkait kasus penyalahgunaan narkotika.

(BACA JUGA: Fico Fachriza Pernah Cerita Pengalamannya Konsumsi Narkoba: Kalo Gue Sih Pas Lagi Ada Aja!)

"Ditangkap bersama barang buktinya," kata Dirnarkoba Polda Metro Jaya, Kombes Pol Mukti Juharsa.

Jauh sebelumnya, Fico memang dikabarkan sudah pernah terjerumus narkoba sejak beberapa tahun lalu. Bahkan ia sempat membuat cuitan terkait narkoba di Twitter-nya @ficofachriza_ pada 10 Mei 2021.

“Umur 25 aku abisin buat beli narkoba 1,77 miliar,” kata Fico.

“Gapapa gua jadi contoh buruk buat temen-temen semua, biar jadi pengingat kita untuk tahan diri, jangan salah gaul, lakuin sesuatu yang bermanfaat. Gua sih udah cukup ngerasain enak-ga enaknya. Yang masih nyebur, yok, mendarat yok,” sambungnya.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya kembali mengamankan sosok publik figur terkait dengan kasus penyalahgunaan narkotika.

(BACA JUGA: Terungkap! Komika FF yang Tertangkap karena Kasus Narkoba Ternyata Fico Fachriza)

"Iya, inisialnya FF," kata Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Kombes Pol Mukti Juharsa, Jumat (14/1/2022).

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com