News . 29/12/2021, 06:46 WIB

Tottenham Hotspur Dukung Indonesia di Final Piala AFF

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA - National Stadium di Singapura bakal jadi saksi laga terpanas Asia musim ini.

Indonesia kembali dipertemukan Thailand di laga final Piala AFF, yang sebelumnya dikenal dengan nama Piala Tiger itu.

Semakin dekat dengan laga tersebut, dukungan terhadap Tim Garuda pun semakin mengalir.

Salah satunya datang dari klub Premier League, Tottenham Hotspur, di mana bintang asal Korsel, Son Heung-min merumput.

Lewat akun Instagram-nya, Spurs mem-posting sebuah ucapan dukungan mereka dalam bahasa Indonesia.

Di situ terliha Heung-min dan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong terlihat beradu tos, dengan background Bendera Merah Putih sebagai latar.

“Dukungan penuh dari Sonny dan Tottenham Hotspur untuk timnas Indonesia di final Piala AFF,” tulis @ spursofficial.

“Saatnya Garuda terbang tinggi! ucap Spurs untuk Timnas Indonesia".(ruf/fin)

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com