News . 20/12/2021, 17:57 WIB

Bolehkah Makan Pepaya jika Anda Diabetes?

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA – Anda baru seja melihat penampakan buah pepaya yang sudah dikupas. Warnanya yang matang, terlihat begitu juicy untuk dinikmati.

Masalahnya, Anda adalah penderita diabetes, dan sangat peduli akan apa yang Anda konsumsi.

Pertanyaannya, bolehkah Anda memakan pepaya yang terkenal akan rasanya yang manis itu, jika Anda punya diabetes?

Well, kabar baik untuk Anda, karena seperti dilansir Healthline, pepaya adalah salah satu buah, yang aman untuk dikonsumsi penderita diabetes.

Malah, berkat kadar indeks glikemik yang moderat, konsumsi pepaya baik untuk menurunkan kadar gula dalam darah.

Kandungan antioksidan alaminya, dalam hal ini flavonoid, diklaim juga baik untuk meregulasi kadar gula darah diabetesi.(ruf/fin)

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com