News . 26/10/2021, 21:00 WIB
JAKARTA – Tidak semua orang diberkati dengan penis yang besar. Bahkan tidak semua pria juga memiliki penis berukuran rata-rata.
Ukuran penis rata-rata orang Indonesia sendiri menurut data terbaru, di bawah dari 13 cm.
Namun ketika bicara urusan seks, tidak berarti mereka dengan Mr P kecil ini, tidak dapat menikmati seks secara total, demikian pula pasangan mereka.
Karena dengan mengaplikasikan posisi The Bridge, keduanya, khususnya wanita, dapat merasakan penetrasi paling dalam yang bisa ditawarkan seks dengan pria berpenis kecil.
Untuk menambah sensasi, penggunaan vibrator menurut pakar seks Benjami J. Goldman, juga bisa dimanfaatkan untuk variasi.
Tidak hanya cocok untuk pria berpenis kecil, posisi ini juga bagus untuk menstimulasi klitoris pasangan mereka.
Seperti diketahui, stimulasi klitoris sangat dibutuhkan oleh kebanyakan wanita, demi mencapai orgasme.
Memanfaatkan posisi ini untul penetrasi yang lebih dalam, sekaligus stimulasi klitoris adalah kombinasi yang bagus untuk Anda coba di sesi ranjang berikutnya. Demikian seperti dilansir Men’s Health.(ruf/fin)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com