News . 13/09/2021, 09:01 WIB

Prof Leonard Henuk Minta Musni Umar Buktikan Gelar Profesornya di Jurnal Internasional

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA - Guru besar Universitas Sumatera Utara (USU) Prof Yusuf Leonard Henuk menantang rektor Universitas Ibnu Chaldun, Musni Umar agar membuktikan gelar profesornya melalui tulisannya jika pernah dipublikasikan di Jurnal Internasional.

/p>

"Yth Musni Umar, saatnya kau buktikan berapa tulisan di jurnal internasional di Scopus? Tak bisa Musni Umar buktikan, kau memang Profesor Gadungan. Malu seumur hidup," ujar Henuk di akun Twitter-nya, dikutip Senin (13/9/2021).

/p>

Prof Leonard Henuk menilai, Musni Umar hanya profesor gadungan. Menurutnya Adjunct Professor dari Asia University itu tidak diakui di Indonesia.

/p>

"Sudahlah Musni Umar akui sajalah kau memang profesor gadungan, karena Adjunct Professor dari Asia University tak di akui di Indonesia, karena yang diakui di Indonesia justru full professor yang SK-nya dikeluarkan Kemenpendidikan-Ristek yang ditandatangani Nadiem Makarim," kata Prof Leonard.

/p>

Musni Umar sebelumnya telah membantah tuduhan profesor gadungan itu. Dia menilai tuduhan itu fitnah.

/p>

"Prof YL Henuk. Terima kasih telah menuduh saya Profesor Gadungan. Fitnah lebih kejam dari pembunuhan," katanya.

/p>

Musni Umar mengatakan, dia mengambil gelar profesor di Asia e University, Malaysia.

/p>

“Sehubungan adanya fitnah yang dituduhkan kepada saya sebagai Profesor gadungan, dengan ini dijelaskan bahwa saya memperoleh Adjunct Professor dari Asia e University, Malaysia,” ujar Musni Umar.

/p>

Beberapa waktu lalu, Musni Umar juga mengunggah Curriculum Vitae miliknya untuk membuktikan bahwa dirinya bukan profesor gadungan.

/p>

Dari unggahan itu, terlihat gelar Musni Umar adalah Prof. Dr, SH., M.Si., PhD. Dia merupakan Rektor Universitas lbnu Chaldun Jakarta, Sosiolog dan Peneliti. (dal/fin).

/p>

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com