Jokowi Pindah Ibu Kota ke Kalimantan, Anies: Jakarta Tetap Jadi Pusat

fin.co.id - 31/08/2021, 09:43 WIB

Jokowi Pindah Ibu Kota ke Kalimantan, Anies: Jakarta Tetap Jadi Pusat

Pesawat milik maskapai Citilink terdampak abu vulkanik erupsi Gunung Ruang di Bandara Sam Ratuangi, Manado, Sulawesi Utara

JAKARTA- Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menanggapi wacana pemindahan Ibu Kota Negara ke Kalimantan Timur oleh pemerintah pusat. Anies mengatakan, meskipun Ibu Kota dipindahkan, tetapi aktivitas ekonomi tetap berada di Jakarta

/p>

"Jadi, semua cabang pemerintahan yang berhubungan dengan bisnis, yang berhubungan dengan ekonomi akan tetap berada di Jakarta," kata Anies Baswedan dalam konferensi Berlin Questions yang wawancaranya diunggah di akun Instagram Pemprov DKI Jakarta, @dkijakarta, dikutip pada Selasa (31/8/2021).

/p>

Anies mengatakan, pemindahan Ibu Kota hanya akan memindahkan urusan-urusan administratif, tidak memindahkan aktivitas perekonomian ke Kalimantan.

/p>

"Jakarta akan tetap menjadi pusat kegiatan ekonomi, markas segala jenis ada di sini, bahkan dengan rencana relokasi ke Kalimatan, tidak ada rencana merelokasi cabang pemerintahan apa pun yang berhubungan dengan kegiatan ekonomi," ucap dia

/p>

Anies mengatakan, Jakarta bukan merupakan kota hasil dari kebijakan pemerintah saja, melainkan hasil dari evolusi 300 tahun pusat peradaban yang dibangun di tempat yang dulunya bernama Batavia ini.

/p>

Evolusi membentuk Jakarta yang seperti saat ini dan bisa berkembang sebagai pusat ekonomi Indonesia.

/p>

"Jadi, jaringan yang dikembangkan Jakarta akan selalu ada, karena ini bukan hasil dari kebijakan pemerintah, tapi ini adalah hasil dari sejarah panjang evolusi di kota kita dan juga di negara kita," kata dia.

/p>

"Dari kami sebagai orang yang mengelola kota Jakarta, tantangan kami tidak akan berkurang, bahkan jika ibu kota dipindahkan," ucap dia. (dal/fin).

/p>

Admin
Penulis