News . 25/08/2021, 20:56 WIB
JAKARTA - Elektabilitas Prabowo Subianto masih berada di posisi teratas untuk calon presiden 2024. Di urutan kedua Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan di posisi ketiga. Setidaknya itulah gambaran dari hasil survei yang dirilis Lembaga Indikator Politik, pada Rabu (25/8).
/p>
Ada 3 simulasi tokoh capres. Pertama, simulasi 15, 14, dan 10 tokoh nama capres. Dalam 3 simulasi itu, terdapat 3 nama yang tetap bertahan di tiga teratas. Yaitu Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan.
/p>
"Prabowo Subianto tampak masih lebih besar dukungannya sebagai calon presiden ketimbang nama-nama lain. Tetapi tidak menonjol. Calon pesaing utamanya adalah Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan. Kemudian Sandiaga Uno, Agus Harimurti Yudhoyono, dan Ridwan Kamil," ujar Direktur Indikator Politik Burhanudin Muhtadi di Jakarta, Rabu (25/8).
/p>
Survei dengan wawancara tatap muka ini dilakukan pada 30 Juli-4 Agustus 2021. Sampel menggunakan metode multistage random sampling. Total responden 1.220 orang. Sedangkan margin of error sekitar 2,9 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.
/p>
Sementara untu parpol, PDIP berada pada posisi teratas. Yakni sekitar 24 persen. Kemudian Gerindra 12,8 , Golkar dan Demokrat imbang. Masing-masing sekitar 9 persen, PKB 8,2 persen, PKS 7 persen, PPP 3,9 persen, NasDem 3,5 persen, PAN 2,2 persen. (rh/fin)
/p>
Hasil Survei Capres Versi Lembaga Indikator Politik
/p>
*Simulasi 15 Nama:
/p>
*Simulasi 14 Nama
/p>
*Simulasi 10 Nama
/p>
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com