Geisz Chalifah: Ada yang Deklarasi Pilpres di 34 Provinsi, Anies Fokus Kerja Tunaikan Janji

fin.co.id - 25/08/2021, 14:43 WIB

Geisz Chalifah: Ada yang Deklarasi Pilpres di 34 Provinsi, Anies Fokus Kerja Tunaikan Janji

JAKARTA- Komisaris Ancol Geisz Chalifah menyindir sejumlah tokoh politik yang kini gencar bersosialisasi demi elektabilitas untuk Pilpres 2024.

/p>

Geisz Chalifah menilai, Pilpres 2024 masih lama. Tetapi bahkan ada yang telah bentuk relawan di 34 provinsi. Geisz bilang berbeda dengan Anies Baswedan yang fokus bekerja untuk warga Jakarta.

/p>

"2024 masih lama, ada yang deklarasi di 34 provinsi, ada yang pasang baliho di mana-mana, Anies fokus kerja menunaikan janji," ujar Geisz Chalifah melalui Twitter-nya, Rabu (25/8/2021).

/p>

Dia menyebut beberapa janji kampanye Anies yang telah terealisasi adalah adanya Kampun susun Akuarium dan Jakarta International Stadium (JIS).

/p>

"Kampung Akuarium terbangun, JIS sebentar lagi jadi dan banyak lagi lainnya akan selesai. Kaum OD fokus ke Anies yang lagi kerja beresin Jakarta. Otak mereka memang dikit," sindir Geisz.

/p>

Anies Banggakan kondisi Covid-19 di Jakarta.

/p>

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, saat ini kondisi covid-19 di Jakarta telah terkendali. Anies mengklaim, Jakarta merupakan daerah yang paling terkendali.

/p>

"Nah Kita semua bersyukur kondisi Covid lebih terkendali. Hari-hari ini kita menengok bulan Juli lalu betapa Jakarta menjadi pusat. Saat ini Jakarta juga pusat, tapi pusat yang paling terkendali," kata Anies saat menghadiri Pelantikan PWNU DKI Jakarta yang disiarkan dj kanal YouTube NU Channel, Rabu (25/8).

/p>

Anies mengatakan angka penularan virus corona pada bulan Juli 2021 lalu sempat melonjak tinggi. Namun, pada akhir Agustus 2021 ini kasus aktif di Jakarta mulai mengalami penurunan signifikan.

/p>

"Karena kasus aktif sudah turun tinggal 800. Sebelumnya pernah 118 ribu orang. InsyaAllah semua kegiatan bisa berjalan seperti semula," kata Anies.

/p>

Anies menilai suasana saat ini di Jakarta sudah lebih terkendali Tak hanya angka penularan yang turun, Anies mengklaim angka kematian akibat corona juga turut mengalami penurunan.

/p>

"Kemarin laporan kematian di DKI Jakarta yang biasanya pernah sampai 400, hari kemarin 18 orang. 18 orang itu artinya seperti normalnya sebuah kota, dalam sebuah kota satu hari tentu ada kematian, 18 itu angka yang biasanya kita alami sehari-hari," kata Anies. (dal/fin)

/p>

Admin
Penulis