JAKARTA - Presiden Joko Widodo menetapkan, target pertumbuhan ekonomi digital Indonesia pada tahun 2025 mendatang mencapai sekitar 40 persen dari total potensi ekonomi digital di kawasan Asia Tenggara atau ASEAN.
/p>
"Berdasarkan arahan dari bapak presiden (Jokowi) Indonesia telah menargetkan agar pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia pada tahun 2025 dapat menguasai sekitar 40 persen dari total potensi ekonomi digital di ASEAN," kata Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi dalam Rapat Kerja bersama Komisi VI DPR, Senin (23/8/2021).
/p>
Guna mencapai target tersebut, kataLutfi, pemerintah terus berupaya untuk memanfaatkan perdagangan internasional. Khususnya terkait perdagangan e-commerce melalui kerja sama dengan negara Asean.
/p>
"Perkembangan ekonomi digital sudah tidak dapat terbendung lagi. Di mana arus transaksi digital sudah mulai memasuki gelombang kedua dan ketiga dengan munculnya pemain-pemain di sektor baru," ujarnya.
/p>
Selain itu, lanjut Lutfi, pemerintah juga tengah menyediakan payung hukum yang mampu menjawab kebutuhan perdagangan secara elektronik.
/p>
Diantaranya terus memperkuat sinergi bersama DPR RI guna mempercepat proses Pengesahan Asean Agreement on Electronic Commerce (Persetujuan Asean tentang Perdagangan Melalui Sistem Elektronik.
/p>
"Oleh karena itu, prioritas utama yang perlu difokuskan Indonesia adalah menjadikan persetujuan ini sebagai alat untuk mendorong kinerja perekonomian nasional," tuturnya.
/p>
"Persetujuan ini kami harap dapat memfasilitasi transaksi perdagangan antar wilayah Asean untuk mendorong penciptaan lingkungan yang kondusif dalam penggunaan e-commerce dan meningkatkan kerja sama antar wilayah Asean," pungkasnya.(der/fin)
/p>