News . 16/08/2021, 07:18 WIB

IHSG Berpotensi Rebound, Simak Rekomendasi Saham Analis

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA - Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini diperkirakan mengalami technical rebound, setelah pada perdagangan akhir pekan lalu ditutup melemah tipis 0,16 poin ke level 6.139.

/p>

Menurut analis PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk (RELI), Lanjar Nafi Taulat Ibrahimsyah, sejauh ini laju IHSG terkonsolidasi pada level Moving Average 5-Day (MA5), setelah perdagangan sebelumnya berhasil rebound pada support bullish trendline di posisi MA50 dan MA20.

/p>

"Indikator Stochastic menjenuh pada momentum bearish-nya dan berpotensi mengalami reversal jangka pendek," kata Lanjar, dalam publikasi hariannya, Senin (16/8).

/p>

Dia menyebutkan, saat ini IHSG berada di jalur positif yang menuju level resistance 6.205 hingga 6.250 sebagai resistance channeling trend selanjutnnya. 

/p>

"Secara teknikal, peluang penguatan IHSG awal pekan ini cukup terbuka, dengan support-resistance 6.104-6.205," ucap Lanjar.

/p>

Dengan demikian, jelas Lanjar, potensi rebound pada laju IHSG hari ini bisa dimanfaatkan investor dengan mengoleksi saham AGII, BBRI, ICBP, JPFA, MIKA, TBIG, TOWR dan UNVR.

/p>

Sementara itu, menurut analis PT Indosurya Bersinar Sekuritas, William Suryawijaya, pergerakan IHSG pada perdagangan hari ini diperkirakan kembali tertekan. Adapun rentang support-resistance yang dimiliki IHSG berada di level 5.996-6.198.

/p>

"Perkembangan dari pergerakan IHSG dalam pekan pendek yang akan dilalui masih berpotensi untuk berkutat dalam rentang konsolidasi wajar," kata William.

/p>

Dia menyampaikan, pekan ini cukup banyak rilis data perekonomian, di antaranya adalah pengumuman suku bunga acuan Bank Indonesia (BI 7-Day Reverse Repo Rate) dan penjualan kendaraan bermotor.

/p>

"Data perekonomian tersebut, setidaknya akan memberikan sentimen terhadap pergerakan IHSG dalam pekan pendek ini. Hari ini IHSG berpotensi tertekan," ujar William.

/p>

Lebih lanjut dia menyatakan, pergerakan IHSG yang berpotensi tertekan tersebut bisa disikapi investor dengan mengakumulasi pembelian saham HMSP, BBCA, ICBP, TLKM, UNVR, JSMR, BBNI, BBRI, INDF dan ASII. (git/fin)

/p>

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com