JAKARTA - Program Garuda Select musim ketiga sudah berakhir, para pemain telah kembali ke Indonesia pada Senin (17/5). Termasuk Faiz Maulana, pemuda yang selama enam bulan menimba ilmu di Inggris.
Bagi Faiz, periode setengah tahun yang dilewatinya itu menjadi pelajaran berharga bagi kariernya di dunia sepak bola. Pemain dengan posisi penyerang tersebut mendapatkan banyak hal dengan keikutsertaannya di Program Garuda Select.
"Satu hal yang menurut saya ada peningkatan adalah soal mental. Saya jadi lebih percaya diri saat bertanding," kata Faiz dikutip dari laman Garuda Select beberapa waktu lalu.
BACA JUGA: Striker 14 Tahun asal Indonesia, Petik Pelajaran Berharga di Inggris"Saya tidak lagi takut untuk berduel dengan pemain-pemain bertahan yang memiliki postur lebih besar dari saya. Kebugaran serta fitness level juga berkembang pesat. Selain itu, selama di Inggris saya juga belajar banyak tentang sikap profesional sebagai seorang pemain," lanjutnya.
Momen paling berkesan bagi Faiz selama di Inggris adalah saat dirinya bertanding melawan Manchester City. Dari situ ia mendapatkan pelajaran, bahwa tim hebat bukan hanya soal teknis tapi juga harus memiliki mental kuat."Mereka bermain sangat tenang dan semua lini sangat kompak. Kalau soal kemampuan teknis pastinya mereka sudah di atas rata-rata," ucap Faiz.
"Tidak mudah untuk menembus pertahanan mereka, bisa dilihat sendiri kemarin pertandingan seperti apa. Apa yang mereka lakukan, selalu akan saya ingat dan jadi patokan cara saya untuk bermain," terangnya.
Kini setibanya di tanah air, Faiz bertekad untuk terus mengasah kemampuannya dengan mengulang pelajaran selama di Inggris. Pemain yang mengidolakan Bambang Pamungkas itu berharap bisa kembali dipanggil ke Program Garuda Select musim depan.