JAKARTA - Hanya dalam waktu 24 jam, donasi kemanusiaan untuk salah satu pegiat media sosial, Birgaldo Sinaga mencapai Rp1 miliar. Donasi digalang oleh rekan Birgaldo, Otto Rajasa dan Istrinya Alia Sahnaz melalui media sosial.
Donasi itu untuk meringankan keluarga Birgaldo Sinaga yang dinyatakan meninggal terpapar Covid-19. Hingga pada Ahad (16/5), donasi mencapai Rp1 miliar.
"Pagi ini donasi untuk keluarga pahlawan kemanusiaan bang Birgaldo Sinaga mencapai: Rp 1.021.000.000,- Tembus 1 M lebih belum 24 jam! See. Bang Bir dicintai banyak sekali. Gajah mati meninggalkan Gading Bang Bir meninggalkan banyak cinta," tulis Alia Sahnaz di akun Facebook-nya, Ahad (16/5).
Otto Rajasa mengatakan, donasi tersebut untuk meringankan penderitaan keluarga yang ditinggalkan.
"Semua uang akan saya serahkan kepada istri beliau 100%. Saya berharap minimal ada 1000 orang sahabat FB saya yang peduli pada keluarga pejuang kemanusiaan tanpa pamrih ini," ujar dia.
Sumbangan kepedulian bisa dikirim ke rekening Bank Mandiri a.n. Otto Rajasa 1490005420700.
Seperti diberitakan sebelumnya, pegiat sosial dan aktivis kemanusiaan Birgaldo Sinaga berpulang. Ia meninggal karena Covid-19 di RS Awal Bros Batam.
Ia sempat bertahan selama sepekan melawan virus tersebut, hingga akhirnya berpulang. Birgaldo meninggalkan seorang anak.
Birgaldo Sinaga sendiri merupakan pendukung Basuki Tjahja Purnama atau Ahok.
Melalui media sosial, Ahok juga ikut mengucapkan duka mendalam atas meninggalnya Birgaldo.
"Turut berdukacita yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya Saudara @birgaldo_sinaga," tulis Ahok.
"Terima kasih atas dukungannya kepada saya selama ini. Kiranya Tuhan memberikan kekuatan serta penghiburan kepada keluarga yang ditinggalkan. Rest in peace," sambung Komisaris Utama PT Pertamina ini. (dal/fin).