News . 25/12/2020, 08:49 WIB
MANCHESTER — Manchester United dilaporkan tinggal selangkah lagi mendapatkan tanda tangan bintang 19 tahun Ekuador, Moises Caicedo. Namun, Chelsea mencoba menggagalkan transfer tersebut.
Caicedo dilaporkan Daily Star sedang menjalani pemeriksaan medis di MU. Pemain berposisi sebagai gelandang tersebut bahkan dilaporkan sudah menyetujui kontrak lima tahun yang ditawarkan manajemen Setan Merah.
Bermain 79 menit di Estadio Alberto J Armando di Buenos Aires, Caicedo melakukan 47 sentuhan bola, 23 operan ke rekan satu timnya, dan sangat lihai dalam memberikan umpan panjang. Selain menyerang, ia juga memberikan kontribusi bagus dalam bertahan.
Sebuah laporan oleh Daily Mail menyebutkan bahwa Chelsea telah bergabung dengan beberapa klub Liga Premier lainnya dalam perlombaan untuk mendapatkan gelandang berperingkat tinggi ini. Bintang muda Amerika Selatan itu sendiri dilaporkan bernilai 4,5 juta poundsterling.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com