News . 21/12/2020, 09:16 WIB
SELHURST - Liverpool membuat torehan fantastis. The Reds menjadi tim pertama yang mampu memuncaki Premier League di tiga musim Natal yang berbeda. Pencapaian luar biasa ini sekaligus menyamai rekor mereka sendiri di musim 1978/79.
Menjamu The Reds di Selhurst Park Stadium, Sabtu (19/12), Crystal Palace kebobolan tujuh gol tanpa balas oleh Mohamed Salah dan kawan-kawan. Memainkan formasi 4-3-3, skuat bersutan Jurgen Klopp mendominasi penuh laga ini. Dengan 65 persen ball possession, Liverpool mencatatkan delapan shot on target, yang tujuh di antaranya tercatat sebagai gol.
"Kami mencetak gol indah tidak hanya di babak pertama, tapi terlebih lagi di babak kedua. Kontrol permainan ada di tangan kami, dan kami tidak memberikan celah bagi Crystal Palace utnuk bangkit. Jadi laga itu adalah penampilan yang luar biasa,” sambung Klopp yang baru saja dinobatkan sebagai pelatih versi Best FIFA Footbal Awards 2020.
Di lain sisi, pelatih Crystal Palace, Roy Hodgson, merasa dipermalukan atas hasil ini. Setelah berkarir sebagai manajer sejak 1976, sudah banyak asam garam yang bisa dipetik dari perjalanannya selama itu. Namun kekalahan memalukan di Selhurst ini, mungkin akan menjadi kenangan terpahit dalam karirnya.
Kemenangan besar The Reds atas The Eagles ini bukanlah yang pertama kali terjadi. Pada tahun 1989, Liverpool di masa itu membantai Palace dengan skor 9-0. Di musim yang sama itu pula, Livepool mengamankan gelar Premier League mereka, dengan keunggulan sembilan poin di klasemen akhir.(ruf/gw/fin)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com