News . 05/12/2020, 22:58 WIB
JAKARTA - Aktor Baim Wong baru-baru ini membuat heboh para penggemarnya. Ya, Baim diketahui mengunggah foto saat dirinya tengah berendam di kolam lelehan coklat bersama sang istri Paula Verhoeven dan juga anak mereka Kiano Tiger Wong.
Berendam di kolam yang tak terlalu besar, wajah Baim Wong beserta anak istrinya itu terlihat begitu ceria. Ekspresi Kiano yang menggemaskan pun semakin menambah keceriaan keluarga kecil Baim Wong di tengah kolam lelehan coklat yang juga dihujani marshmellow itu.
"Huaaaa mandi coklat akhirnya ngerasain juga ‼️" tulis Baim Wong dalam keterangan foto yang diunggah di akun Instagramnya, Jumat (4/12/2020).
https://www.instagram.com/p/CIYVkean9eZ/
Melihat wajah Baim, Paula dan juga Kiano yang tampak belepotan dengan coklat, para netizen mengaku senang dengan kebahagiaan kecil keluarga sang aktor tersebut. Bahkan, ada juga yang menyroot ekspresi Kiano dalam foto tersebut.
"Kiano kayak yang sudah ngantuk tuh😍" komentar akun @ummifathon.
"Apa nggk mubazir coklatnya," kata akun @muzzamora95.
"Sultan mah bebasss 😆😆" tulis akun @merryservianti09.
"Waduh sayang banget coklatnya 🙈🙈" sahut akun @fitriaagustiningtyas.
"Kianooo lucu bangettt❤️❤️❤️ sehat terus yaa kiano sma mama papa nya," timpal akun @devitanahak16_.
Tak hanya di Instagram, Baim Wong juga membagikan video saat mereka tengah mandi coklat dalam vlog di kanal YouTube miliknya. (sdi/fin)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com