News . 21/11/2020, 23:45 WIB
JAKARTA - Raffi Ahmad dan Nagita Slavina telah menerima Dimas Ramadhan yang viral karena dianggap mirip Raffi sebagai anggota baru keluarga mereka.
Dimas pun kerap diajak syuting bareng oleh Raffi. Bahkan, pria yang keseharian sebelumnya berjualan bakso itu juga ikut diboyong oleh keluarga Sultan Andara pergi liburan mewah ke Nihi Sumba beberapa waktu lalu.
Baru-baru ini, Raffi tampak mengunggah video saat ia bersama Nagita dan juga tim turut serta mengantar Dimas untuk belanja keperluan Dimas.
Saat tengah membayar belanjaan di kasir, Nagita malah tidak tahu pin ATM miliknya. Wanita yang akrab disapa Gigi itu langsung bertanya ke asistennya.
"Pinnya berapa?" tanya Nagita ke asisten.
"Pin gue berapa gue juga nggak tahu," timpal Raffi.
Sambil mengambil gambar belanjaan Dimas, Raffi juga menyorot wajah asisten lain yang ngambek karena tidak ikut dibelikan barang belanjaan seperti Dimas.
"Widih Dimas belanja. Si Sensen dan Merry mutung (ngambek) nggak dibelanjain, yang dibelanjain cuma Dimas," ujar ayah Rafathar Malik Ahmad itu.
https://www.instagram.com/p/CHzozJNHQXs/
Para netizen yang melihat ketidaktahuan Raffi dan Gigi akan nomor pin ATM mereka pun langsung bersuara di kolom komentar.
"Kalau gue pinnya inget, tapi saldonya ga ada," komentar akun @@yosuars.
"Pin gw berapa gw juga nggak tau" sultan mah bebas, sehat selalu bos Raffi," tulis akun @ariefwibawanto.
"Pinnya aja kagaa tauu. Emang sultan mah bebas," kata akun @sukamakan551.
"Pin e gak tau... yang tau para asisten malah... sepercaya itu mereka ke asistennya," ujar akun @henyy.29.
"Emang bener-bener sultan ampe pin sendiri aja kagak tau. Mantap lah Aa," sahut akun @rekaisabella11. (sdi/fin)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com