JAKARTA - Uji klinis ketiga kandidat vaksin tahap ketiga, yang kini berlangsung di Bandung, berlangsung dengan tanpa hambatan.
Menurut direktur utama PT Bio Farma, Honesti Basyir, proses pembuatan vaksin ini, sudah berjalan sesuai apa yang diharapkan, dan akan siap rilis per Januari 2021.
“Kami berharap dalam enam bulan ini akan segera menunjukan hasil,” kata Honesti Basyir seperti dikutip situs resmi Satgas Penanganan COVID-19.
“Sejauh ini, belum ada laporan yang menunjukkan indikasi yang mungkin akan menghambat proses pembuatan vaksin, dan kami optimis akan selesai dan dapat segera digunakan,” sambungnya.
Sebelumnya, Corporate Secretary PT Bio Farma, Bambang Heriyanto, sudah membeberkan kisaran harga yang akan dipatok untuk vaksin ini.
Menurut Bambang, vaksin yang diperuntukan untuk mencegah potensi paparan SARS-CoV-2 itu, akan di lepas di kisaran harga 200 ribu rupiah.(ruf/fin)